Pengembangan paket pembelajaran fisika berbasis masalah (problem based learning) bersifat plug and play (PnP) pada materi hukum newton tentang dinamika gerak untuk kelas x SMA / Riska Ajibudiarta - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan paket pembelajaran fisika berbasis masalah (problem based learning) bersifat plug and play (PnP) pada materi hukum newton tentang dinamika gerak untuk kelas x SMA / Riska Ajibudiarta

Ajibudiarta, Riska (2013) Pengembangan paket pembelajaran fisika berbasis masalah (problem based learning) bersifat plug and play (PnP) pada materi hukum newton tentang dinamika gerak untuk kelas x SMA / Riska Ajibudiarta. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci paket pembelajaran plug and play fisika SMA problem based learning hukum newton. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas) nomor 41 tahun 2007 tentang Standar Proses menuntut satuan pendidikan mengembangkan silabus dan RPP dalam perencanaan pembelajaran. Berdasarkan prinsip-prinsip pelaksanaan KTSP di SMA perlu memilih model pembelajaran yang aktif inovatif kreatif efektif dan menyenangkan. Model pembelajaran yang sesuai tuntutan kurikulum salah satunya adalah PBL (Problem-Based Learning). Silabus dan RPP yang dikemas dalam sebuah paket pembelajaran bersifat langsung pakai (Plug and Play) diharapkan dapat membantu guru dalam perencanaan proses pembelajaran. Paket pembelajaran memiliki peranan sangat penting dalam menunjang terlaksananya pembelajaran. Oleh karena itu dilakukan penelitian dan pengembangan dengan tujuan untuk mengembangkan dan mengetahui kelayakan paket pembelajaran Fisika berbasis masalah pada materi Hukum Newton tentang dinamika gerak untuk siswa kelas X SMA. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengikuti langkah penelitian Borg dan Gall yang dimodifikasi yaitu (1) penelitian dan pengumpulan data (2) perencanaan (3) pengembangan draft produk (4) uji kelayakan dan (5) revisi draft produk akhir. Uji kelayakan pada aspek isi dan konstruk dilakukan oleh ahli dibidangnya terdiri dari 2 (dua) orang ahli fisika dari universitas dan 1 (satu) orang ahli fisika dari sekolah. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan instrumen berupa angket. Jenis data penelitian terdiri dari data kuantitatif berupa penilaian dari validator dan data kualitatif berupa komentar dan saran dari validator. Berdasarkan analisis data hasil penilaian paket pembelajaran dari validator menggunakan teknik nilai rata-rata diketahui silabus memiliki rata-rata kelayakan sebesar 3 56 yang berarti dalam kriteria layak dan RPP paket 1 2 dan 3 memiliki rata-rata kelayakan sebesar 3 62 3 60 dan 3 71 yang berarti dalam kriteria layak. Produk akhir penelitian ini merupakan paket pembelajaran Fisika berbasis masalah (PBL) pada materi Hukum Newton tentang dinamika gerak untuk siswa kelas X SMA. Secara keseluruhan produk akhir yang dihasilkan sudah memenuhi kriteria layak. Berdasarkan analisis data kualitatif dari validator terdapat beberapa bagian produk yang harus direvisi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Feb 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18427

Actions (login required)

View Item View Item