Inayah, Sahrul (2012) Penerapan model pembelajaran Program Based Learning (PBL) untuk meningkatkan proses keterampilan proses sains dan pemahaman konsep fisika siswa kelas VIII-D SMPN 7 Malang tahun ajaran 2011/2012 / Sahrul Inayah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci Problem Based Learning keterampilan proses sains pemahaman konsep fisika Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru fisika kelas VIII-D di SMPN 7 Malang ditemukan bahwa siswa masih kurang aktif dalam kegiatan pembelajaran. Jika diberi kesempatan siswa jarang sekali bertanya atau menyampaikan gagasan. Guru lebih sering melakukan ceramah dan demonstrasi daripada mengajak siswa ikut terlibat langsung dalam melakukan penyelidikan. Akibatnya keterampilan proses sains tentang keterampilan mengamati menafsirkan meramalkan menggunakan alat dan bahan menerapkan konsep merencanakan penelitian mengkomunikasikan mengajukan pertanyaan masih rendah. Nilai rata-rata ulangan harian siswa kelas VIII-D SMPN 7 Malang dari 34 siswa adalah 65 59. Hal ini masih di bawah KKM yang sudah ditentukan yaitu 75. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keterampilan proses sains dan pemahaman konsep fisika siswa kelas VIII-D SMPN 7 Malang dengan penerapan model pembelajaran PBL. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan pendekatan kualitatif. Tindakan yang diberikan berupa penerapan model pembelajaran PBL. Penelitian ini terdiri atas dua siklus tiap siklus terdiri atas plan (perencanaan) act (tindakan) observe (pengamatan) dan reflect (refleksi). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII-D SMPN 7 Malang dengan jumlah 34 siswa 18 perempuan dan 16 laki-laki. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar observasi keterlaksanaan PBL untuk mengukur keterlaksanaan pembelajaran lembar observasi keterampilan proses sains dan tes pemahaman konsep fisika. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data paparan data penarikan kesimpulan verifikasi dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran PBL dapat meningkatkan keterampilan proses sains dan pemahaman konsep fisika siswa kelas VIII-D SMPN 7 Malang. Hasil analisis dapat dilihat keterlaksanaan pembelajaran PBL pada siklus I 89% dan siklus II 100% dengan peningkatan sebesar 11%. Keterampilan proses sains pada siklus I dari 66% meningkat menjadi 82% pada siklus II. Keterampilan proses sains dari siklus I ke siklus II mengalami peningkatan sebesar 16%. Pemahaman konsep Fisika siswa mengalami peningkatan nilai rata-rata pada siklus I 76.47% menjadi 85.29% pada siklus II mengalami peningkatan sebesar 8.82%. Peningkatan nilai rata-rata pada setiap siklusnya berdampak positif terhadap ketuntasan belajar siswa. Hasil penelitian secara keseluruhan menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran fisika dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan keterampilan proses sains dan pemahaman konsep fisika siswa.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 04 Sep 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18405 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |