Ikawati (2012) Pengembangan sistem asesmen formatif berbantuan komputer pada pokok bahasan usaha dan energi untuk siswa SMP kelas VIII / Ikawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci pengembangan sistem asesmen formatif berbantuan komputer Hasil studi pustaka menunjukkan bahwa pelaksanaan asesmen bukan hal yang dianggap mudah oleh beberapa guru (Arends 2008 214). Proses asesmen juga membutuhkan waktu yang cukup banyak. Riview yang dilakukan oleh Shaefer (1991) dan Lissit dalam Arends (2008 214) melaporkan bahwa guru menghabiskan sampai dengan 10% waktuya untuk untuk hal-hal yang tekait asesmen dan evaluasi. Stiggins (dalam Arends 2008 214) menemukan dalam penelitiannya bahwa guru dapat menghabiskan sepertiga waktunya untuk kegiatan terkait asesmen. Hasil wawancara yang dilakukan pada guru SMPN 2 Malang juga menyatakan bahwa guru merasa berat dengan proses pelaksanaan asesmen yang didasarkan pada tuntutan kurikulum pemerintah. Di sisi lain hasil studi lapangan pada siswa menunjukkan bahwa siswa terbantu dengan tes-tes yang merupakan bagian dari asesmen. Mereka mengaku bahwa tes-tes dapat menguatkan konsep yang dipahami dan memperbaiki miskonsepsi yang terjadi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 06 Aug 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18385 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |