Pengembangan bahan ajar berbasis problem based learning untuk mendukung proses pembelajaran fisika kelas X semester 1 program RSBI / SBI / Ahmad Gunawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar berbasis problem based learning untuk mendukung proses pembelajaran fisika kelas X semester 1 program RSBI / SBI / Ahmad Gunawan

Gunawan, Ahmad (2012) Pengembangan bahan ajar berbasis problem based learning untuk mendukung proses pembelajaran fisika kelas X semester 1 program RSBI / SBI / Ahmad Gunawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci bahan ajar problem based learning RSBI/SBI Suatu sekolah dapat disebut sebagai RSBI apabila telah memenuhi delapan SNP dengan diperkaya standar negara anggota OECD dan atau negara maju lainnya. Proses pembelajaran RSBI/SBI menggunakan bahasa inggris. Namun pada kenyataannya kurikulum yang digunakan belum seperti yang diharapkan begitu juga dengan terbatasnya bahan ajar yang berbahasa Inggris. Belum lagi perubahan teknologi yang terus berlangsung menuntut para peserta didik mampu beradaptasi dengan lingkungan. Alasan tersebut mendorong diajukan penelitian pengembangan bahan ajar berbasis problem based learning. Tujuan pengembangan ini adalah 1) mengembangkan bahan ajar berbasis problem based learning untuk mendukung proses pembelajaran fisika kelas x program RSBI/SBI 2) mendeskripsikan kelayakan bahan ajar berbasis problem based learning untuk mendukung proses pembelajaran fisika kelas X semester 1program RSBI/SBI. Desain penelitian yang digunakan adalah desain penelitian dan pengembangan oleh Borg dan Gall 1983. Langkah yang dilakukan adalah studi pendahuluan pengembangan produk penilaian produk revisi produk. Penilaian draf produk untuk kelayakan isi dan penyajian isi dilakukan oleh dua dosen fisika dua guru fisika SMA RSBI. Instrumen pengumpulan data yang dipakai berupa angket. Jenis data yang diperoleh adalah data kualitatif dan kuantitatif. Data kuantitatif merupakan penilaian kelayakan dari validator dan data kualitatif berupa komentar dan saran. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis perhitungan rata-rata yang diadaptasi dari Arikunto. Hasil pengembangan berupa bahan ajar berbasis problem based learning. Komponen bahan ajar terdiri dari halaman muka kata penghantar daftar isi daftar gambar daftar tabel peta konsep bagian isi dari bahan ajar yang terdiri materi bahan ajar dan lembar kegiatan siswa rangkuman soal evaluasi kunci jawaban glosarium dan daftar pustaka. Hasil penilaian dari uji kelayakan isi dan penyajian isi adalah 3.1 dan dari segi uji coba kelayakan pada siswa adalah 3.2 dari rentang nilai 4 dengan kriteria bahan ajar yang dikembangkan adalah layak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 19 Jan 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18328

Actions (login required)

View Item View Item