Penerapan strategi konflik kognitif berbantuan media untuk meningkatkan kemampuan berfikir dan prestasi belajar fisika siswa kelas VII-7 SMP Negeri 6 Malang / Muh. Hady Setiawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan strategi konflik kognitif berbantuan media untuk meningkatkan kemampuan berfikir dan prestasi belajar fisika siswa kelas VII-7 SMP Negeri 6 Malang / Muh. Hady Setiawan

Setiawan, Muh. Hady (2011) Penerapan strategi konflik kognitif berbantuan media untuk meningkatkan kemampuan berfikir dan prestasi belajar fisika siswa kelas VII-7 SMP Negeri 6 Malang / Muh. Hady Setiawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci strategi konflik kognitif kemampuan berpikir prestasi belajar fisika Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pembelajaran fisika dengan strategi konflik kognitif berbatuan media dapat meningkatkan kemampuan berpikir dan prestasi belajar fisika siswa kelas VIII -7 SMP Negeri 6 Malang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 6 Malang dengan subjek penelitian kelas VIII-7. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah kemampuan berpikir dan prestasi belajar fisika siswa. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu pedoman observasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah observasi reduksi data paparan data penarikan kesimpulan verifikasi dan refleksi. Ketercapaian kemampuan berpikir dan prestasi belajar fisika siswa dianalisis dengan menggunakan teknik deskriptif yaitu persentase. Hasil analisis pada siklus I dan siklus II menunjukkan kemampuan berpikir dan prestasi belajar fisika siswa kelas VIII-7 semester genap SMP Negeri 6 Malang mengalami peningkatan dari kondisi sebelum diberi tindakan. Kemampuan berpikir yang dimaksud adalah kemampuan bertanya dan kemampuan menjawab siswa. Kemampuan bertanya siswa mengalami peningkatan dari siklus I sebesar 45 5% menjadi 72 4% pada siklus II. Sedangkan kemampuan menjawab pertanyaan guru oleh siswa meningkat dari siklus I sebesar 56 5% menjadi 73 4% pada siklus II. Prestasi belajar fisika siswa juga mengalami peningkatan. Persentase daya serap klasikal kelas pada siklus I sebesar 55 26% meningkat menjadi 81 57% pada Siklus II. Hasil penelitian secara keseluruhan menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran fisika dengan strategi konflik kognitif berbantuam media dapat meningkatkan kemampuan berpikir dan prestasi belajar fisika siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 01 Jul 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18281

Actions (login required)

View Item View Item