Pengembangan instrumen penilaian autentik pada materi cahaya (optik geometri) untuk siswa kelas VIII di SMP Laboratorium UM / Risse Entikaria Rachmanita - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan instrumen penilaian autentik pada materi cahaya (optik geometri) untuk siswa kelas VIII di SMP Laboratorium UM / Risse Entikaria Rachmanita

Rachmanita, Risse Entikaria (2011) Pengembangan instrumen penilaian autentik pada materi cahaya (optik geometri) untuk siswa kelas VIII di SMP Laboratorium UM / Risse Entikaria Rachmanita. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci instrumen penilaian autentik portofolio proyek penilaian kinerja penilaian tertulis Dalam pelaksanaan pembelajaran terdapat tiga ranah yang dikembangkan Bloom yaitu (1) ranah proses berpikir (cognitive domain) (2) ranah nilai atau sikap (affective domain) dan (3) ranah keterampilan (psychomotor domain). Hal tersebut juga terkandung dalam prinsip dan acuan operasional KTSP. Pengembangan pendidikan berkarakter saat ini mengindikasikan pentingnya membentuk karakter peserta didik yang berwawasan terampil dan bermoral. Untuk menilai kemampuan siswa secara menyeluruh berdasarkan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai dalam RPP diperlukan instrumen penilaian yang lengkap yang dapat memberi informasi tentang pencapain tujuan pembelajaran siswa dari ketiga ranah. Oleh karena itu peneliti mengembangkan instrumen yang mampu menilai kemampuan siswa dari ketiga ranah tersebut yaitu pengembangan instrumen penilaian autentik pada materi cahaya (optik geometri) di kelas VIII-A SMP Laboratorium UM dengan menggunakan model pembelajaran REACT. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang menggunakan metode Borg dan Gall meliputi (1) studi pendahuluan yang terdiri atas studi pustaka survei lapangan (potensi masalah) dan penyusunan draft instrumen penilaian dan (2) pengembangan yang terdiri atas judgement revisi draft instrumen penilaian ujicoba terbatas dan produk hasil pengembangan. Kelayakan diukur dengan menggunakan uji validitas isi oleh tim ahli (dua dosen fisika dan satu guru fisika SMP Laboratorium UM). Selain itu instrumen penilaian autentik diujicobakan ke siswa kelas VIII-A SMP Laboratorium UM untuk mengetahui validitas taraf kesukaran daya beda dan reabilitas butir soal keterlaksanaan instrumen penilaian autentik serta keterbacaan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa validasi isi instrumen penilaian autentik berkriteria baik. Adapun dari saran dan tanggapan validator ada beberapa bagian instrumen penilaian autentik yang perlu direvisi. Berdasarkan data hasil uji coba terbatas di kelas VIII-A SMP Laboratorium UM hanya ada dua kata yang kurang jelas dan secara keseluruhan instrumen penilaian autentik terlaksana. Dari dua puluh satu butir soal yang valid terdapat 19 butir soal diterima tanpa revisi 1 butir soal diterima dengan revisi dan 1 butir soal ditolak. Adapun dari angket siswa dapat dikatakan bahwa siswa dan guru memerlukan instrumen penilaian autentik karena membuat siswa lebih memahami materi serta guru memerlukan instrumen penilaian autentik karena dapat menilai kemampuan siswa secara nyata dari ketiga ranah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 14 Jun 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18262

Actions (login required)

View Item View Item