Penerapan pembelajaran fisika model STAD untuk meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang / A. Riyadloh Nur Hidayatullah - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan pembelajaran fisika model STAD untuk meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang / A. Riyadloh Nur Hidayatullah

Hidayatullah, A. Riyadloh Nur (2011) Penerapan pembelajaran fisika model STAD untuk meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang / A. Riyadloh Nur Hidayatullah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci STAD aktivitas prestasi belajar. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan pada tanggal 28 Oktober 2010 di kelas X-5 SMAN 1 Lawang Malang kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh guru pada saat observasi awal masih menggunakan cara klasikal atau konvensional yaitu menggunakan metode ceramah. Selain itu diperoleh juga informasi bahwa aktivitas belajar siswa perlu untuk ditingkatkan. Hal ini ditunjukkan bahwa belum ada keberanian siswa untuk menjawab pertanyaan dari guru dan mengajukan pertanyaan kepada guru. Prestasi belajar siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang kurang memuaskan dari 36 siswa hanya 3 siswa yang memenuhi KKM yaitu 75.Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka perlu dilakukan penelitian tentang penerapan pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa salah satunya dengan penerapan pembelajaran fisika model STAD (Student Teams Achievement Divisions). Melalui penerapan pembelajaran tersebut diharapkan dapat meningkatkan aktivitas dan meningkatkan prestasi belajar siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan dalam 2 siklus tindakan. Tiap siklus terdiri dari perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Tindakan yang diberikan adalah penerapan pembelajaran fisika model STAD. Subjek penelitian yang digunakan dalam penelitian tindakan kelas ini yaitu siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang Malang semester ganjil tahun ajaran 2010/2011 yang berjumlah 36 siswa terdiri 16 siswa laki-laki dan 20 siswa perempuan. Dalam penelitian ini data yang diperoleh berupa aktivitas dan prestasi belajar siswa serta data pendukung berupa aktivitas guru dan catatan lapangan. Aktivitas belajar siswa diukur berdasarkan peningkatan rata-rata persentase aktivitas belajar siswa dan taraf keberhasilan tindakan sedangkan prestasi belajar siswa diukur berdasarkan perbandingan nilai tes serta ketuntasan belajar siswa pada masing-masing siklus. Pelaksanaan pembelajaran fisika dengan model STAD yang terdiri Penyajian kelas belajar tim tes penghargaan yang diorientasikan untuk meningkatkan aktivitas dan prestasi belajar siswa. Penerapan pembelajaran dengan model STAD dapat terlaksana dengan baik dengan prosentase keterlaksanaan yang semakin meningkat selama siklus I dan siklus II. Aktivitas dan prestasi belajar siswa selama penerapan pembelajaran dengan model STAD pada siklus I dan siklus II mengalami peningkatan pada semua aspek aktivitas dan prestasi belajar siswa. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa pembelajaran fisika model kooperatif STAD meningkatkan aktivitas dan meningkatkan prestasi belajar siswa kelas X-5 SMAN 1 Lawang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Mar 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18252

Actions (login required)

View Item View Item