Penerapan pembelajaran kooperatif model two stay two stray (TSTS) berbasis praktikum untuk meningkatkan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas X SMA Brawijaya Smart School tahun ajaran 2009/2010 / Lija Oktya Artanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan pembelajaran kooperatif model two stay two stray (TSTS) berbasis praktikum untuk meningkatkan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas X SMA Brawijaya Smart School tahun ajaran 2009/2010 / Lija Oktya Artanti

Artanti, Lija Oktya (2010) Penerapan pembelajaran kooperatif model two stay two stray (TSTS) berbasis praktikum untuk meningkatkan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas X SMA Brawijaya Smart School tahun ajaran 2009/2010 / Lija Oktya Artanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci model Two Stay Two Stray berbasis praktikum kemampuan kerja ilmiah prestasi belajar. Siswa masih terkesan malu-malu ketika akan menyampaikan pendapatnya. Siswa yang belum paham pun hanya terkesan diam dan tidak berani mengajukan pertanyaan tentang materi yang belum mereka pahami. Hal ini menunjukkan kemampuan kerja ilmiah siswa rendah. Sebanyak 13 siswa dari 25 siswa dalam satu kelas yang mengikuti ulangan harus mengikuti remidi karena nilainya belum memenuhi KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal). Guru lebih banyak menggunakan metode ceramah karena keterbatasan alat-alat praktikum. Metode diskusi pernah digunakan tetapi dalam diskusi kelas siswa banyak yang pasif hanya beberapa siswa yang aktif berpresentasi dan menjawab pertanyaan. Upaya mengatasi masalah tersebut diperlukan dilakukan perbaikan dengan menerapkan model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar siswa. Model pembelajaran yang diterapkan adalah pembelajaran kooperatif model Two Stay Two Stray berbasis praktikum. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 26 April sampai 7 Mei 2010. Penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan kelas (PTK) dengan tujuan untuk dapat meningkatkan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar Fisika siswa yang diperoleh dari kegiatan praktikum diskusi dan tes akhir belajar. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X3 SMA Brawjaya Smart School yang terdiri dari 25 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stray berbasis praktikum yang dilakukan dalam mata pelajaran Fisika siswa kelas X3 di SMA Brawijaya Smart School dapat meningkatkan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar Fisika. Kemampuan kerja ilmiah siswa secara keseluruhan mengalami peningkatan pada siklus I ke siklus II sebesar 25 72 %. Prestasi belajar mengalami peningkatan pada siklus I ke siklus II sebesar 20 %. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan kemampuan kerja ilmiah dan prestasi belajar Fisika siswa mengalami peningkatan melalui penerapan pembelajaran model Two Stay Two Stray berbasis praktikum.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Oct 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/18231

Actions (login required)

View Item View Item