Pengembangan bahan ajar IPA terpadu berbasis salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) untuk SMP kelas VII semester I / Imroatul Mufidah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar IPA terpadu berbasis salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) untuk SMP kelas VII semester I / Imroatul Mufidah

Mufidah, Imroatul (2009) Pengembangan bahan ajar IPA terpadu berbasis salingtemas (sains-lingkungan-teknologi-masyarakat) untuk SMP kelas VII semester I / Imroatul Mufidah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kualitas pendidikan di Indonesia masih rendah. Oleh karena itu pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan memperbaiki kurikulum dari waktu ke waktu. Kurikulum yang diberlakukan pemerintah sejak 2006 sampai saat ini adalah Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Subtansi mata pelajaran IPA pada KTSP merupakan IPA terpadu. Oleh karena itu bahan ajar IPA yang dikehendaki pada saat ini adalah bahan ajar IPA terpadu. Pengembangan ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar IPA terpadu dan menemukan kelebihan serta kekurangan bahan ajar IPA terpadu berbasis SALINGTEMAS untuk SMP kelas VII semester I. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Metode pengembangan yang digunakan pada penelitian ini mengikuti langkah-langkah metode Suhartono yang terdiri dari 4 tahap yaitu (1) tahap Analisis situasi awal (2) tahap pengembangan rancangan bahan ajar (3) tahap penulisan (4) tahap penilaian. Instrumen penelitian yang digunakan berupa angket yang diisi oleh validator. Jenis data berupa data kuantitatif dan data kualitatif. Data kuantitatif hasil validasi dianalisis menggunakan teknik rerata. Data kualitatif berupa saran tanggapan dan kritik dari validator digunakan sebagai pertimbangan dalam melakukan revisi terhadap bahan ajar yang dikembangkan. Bahan ajar IPA terpadu berbasis salingtemas untuk SMP kelas VII semester I yang dikembangkan menggunakan model connected yang memiliki tema energi kalor dalam kehidupan yang merupakan perpaduan dari materi fisika dan kimia. Berdasarkan hasil uji validitas bahan ajar memperoleh skor 3 39 yang bernilai valid. Kelebihan dalam bahan ajar yang dikembangkan adalah (1) sesuai dengan KTSP (2) penyusunannya sesuai dengan paradigma pembelajaran kontekstual (3) siswa dapat melihat hubungan antara sains lingkungan teknologi dan masyarakat (4) siswa dapat melihat hubungan yang bermakna antara materi fisika dan kimia (5) beberapa kompetensi dasar dapat dicapai sekaligus sehingga terjadi efisiensi waktu sedangkan kekurangan pada bahan ajar ini adalah (1) bahan ajar yang dikembangkan hanya dilakukan validasi isi belum divalidasi empirik sehingga belum diketahui tingkat efisiensi waktu setelah digunakannya bahan ajar IPA terpadu hasil pengembangan (2) terlalu banyak contoh yang seharusnya dapat digali sendiri oleh siswa sehingga siswa tidak dapat membangun pengetahuan sendiri secara maksimal (3) tata peletakan gambar kurang diperhatikan sehingga kurang memotivasi siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Aug 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/17993

Actions (login required)

View Item View Item