Penerapan pembelajaran kontekstual model siklus belajar sebagai upaya meningkatkan sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 8 Malang tahun ajaran 2006/2007 / Nurul Qomariyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan pembelajaran kontekstual model siklus belajar sebagai upaya meningkatkan sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 8 Malang tahun ajaran 2006/2007 / Nurul Qomariyah

Nurul Qomariyah (2009) Penerapan pembelajaran kontekstual model siklus belajar sebagai upaya meningkatkan sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 8 Malang tahun ajaran 2006/2007 / Nurul Qomariyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan di SMA Negeri 8 Malang menunjukkan bahwa sikap ilmiah yang dimiliki siswa saat belajar di dalam kelas masih dalam kategori rendah. Hal ini ditunjukkan dengan sedikitnya siswa yang mau bertanya menjawab dan berpendapat. Selain itu prestasi belajar siswa pada bidang studi fisika lebih rendah bila dibandingkan dengan bidang studi sains lain-nya. Pada kelas X tahun 2006 nilai rata-rata bidang studi fisika 5 07 sedangkan biologi 6 32 dan kimia 6 39. Kemungkinan rendahnya sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika disebabkan karena model pembelajaran yang selama ini diterapkan. Pembelajaran kontekstual model siklus belajar adalah salah satu model dari konstruktivisme. Model siklus belajar terdiri dari tiga tahap tahap eksplorasi yaitu demonstrasi pengajuan masalah dan menentukan hipotesis tahap invensi yaitu pelaksanaan praktikum dan tahap aplikasi yaitu penyelesaian soal tentang aplikasi dari konsep yang telah dipelajari. Berdasarkan karakter dari pembelajaran kon-tekstual model siklus belajar tersebut diduga model pembelajaran ini dapat me-ningkatkan sikap ilmiah dan prestasi belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pembelajaran konteks-tual model siklus belajar dapat meningkatkan sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa serta mengetahui deskripsi dari model pembelajarannya. Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen. Subyek penelitiannya yaitu kelas XI IPA 5 dengan jumlah siswa 34 sebagai kelas kontrol menggunakan metode ceramah dan kelas XI IPA 6 dengan jumlah siswa 33 sebagai kelas eksperimen yang meng-gunakan model siklus belajar. Teknik analisa data dalam penelitian ini yaitu menggunakan uji t yang sebelumnya telah di uji normalitas dan homogenitas serta dilakukan uji kemampuan awal. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus-Nopember 2006 di SMA Negeri 8 Malang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 8 Malang antara siswa yang diajar mengguna-kan pembelajaran kontekstual model siklus belajar lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang diajar menggunakan ceramah. Hal ini berarti bahwa pembel-ajaran kontekstual model siklus belajar dapat meningkatkan sikap ilmiah dan pres-tasi belajar fisika siswa kelas XI SMA Negeri 8 Malang. Jadi pembelajaran kontekstual model siklus belajar ini dapat digunakan sebagai salah satu alternatif dalam pembelajaran fisika.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 09 Jun 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/17943

Actions (login required)

View Item View Item