Nurmutia, Aryani (2018) Sistem pendukung keputusan pemilihan penerima bantuan Alsintan ( Alat Mesin pertanian, Alat Pasca panen dan Pengolahan Hasil Pertanian) untuk Kelompok Tani di Kota Malang / Aryani Nurmutia. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Nurmutia Aryani. 2018. Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Penerima Bantuan Alsintan (Alat Mesin Pertanian Alat Pasca Pertanian dan Pengolahan Hasil Pertanian) untuk Kelompok Tani di Kota Malang. Skripsi Jurusan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing Mahmuddin Yunus S.Kom M.Cs. Kata Kunci Sistem Pendukung Keputusan Fuzzy Tsukamoto Alsintan. Dalam upaya mengembangkan pembangunan pertanian dan potensi daerah Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Malang setiap tahunnya memberikan bantuan berupa alsintan (alat mesin pertanian alat pasca pertanian dan pengolahan hasil pertanian) kepada kelompok tani. Dalam pemilihan penerima bantuan alsintan ini masih dilakukan manual sehingga menghabiskan banyak waktu serta kurangnya kriteria menyebabkan proses pemilihan penerima bantuan alsintan cenderung dilakukan secara subyektif dan tidak merata. Metode fuzzy sangat tepat digunakan untuk menentukan prioritas pemilihan penerima bantuan alsintan sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan. Metode logika fuzzy yang digunakan pada penelitian ini adalah metode fuzzy Tsukamoto. Kriteria yang digunakan dalam pemilihan penerima bantuan alsintan pada penelitian ini adalah 1) pemeliharaan alsintan yang pernah diberikan 2) tahun terakhir mendapatkan bantuan 3) kesenjangan antara intensitas kegiatan dengan kapasitas alsintan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan di dapatkan bahwa pengambilan keputusan dengan penggunaan metode fuzzy menghasilkan keputusan yang lebih efektif dan konsisten serta sistem dirancang sedemikian sehingga menghemat waktu dan biaya penggunaan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jun 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/17544 |
Actions (login required)
View Item |