Analisis ragam untuk mengetahui perbedaan pengaruh faktor kondisi sosial tersarang dalam faktor tipologi tapak terhadap persentase tumbuh tanaman jati plus Perhutani Rayon I Divisi Regional Jawa Timur / Elinda Barokatus Safitri - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis ragam untuk mengetahui perbedaan pengaruh faktor kondisi sosial tersarang dalam faktor tipologi tapak terhadap persentase tumbuh tanaman jati plus Perhutani Rayon I Divisi Regional Jawa Timur / Elinda Barokatus Safitri

Safitri, Elinda Barokatus (2017) Analisis ragam untuk mengetahui perbedaan pengaruh faktor kondisi sosial tersarang dalam faktor tipologi tapak terhadap persentase tumbuh tanaman jati plus Perhutani Rayon I Divisi Regional Jawa Timur / Elinda Barokatus Safitri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Safitri Elinda Barokatus. 2016. Analisis Ragam Untuk Mengetahui Perbedaan Pengaruh Faktor Kondisi Sosial Tersarang Dalam Faktor Tipologi Tapak Terhadap Persentase Tumbuh Tanaman Jati Plus Perhutani Rayon I Divisi Regional Jawa Timur. Skripsi Jurusan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Pembimbing Nur Atikah S.Si M.Si. Kata Kunci Analisis Ragam Rancangan Acak Lengkap Tersarang Kondisi Sosial dan Tipologi Tapak. Salah satu jenis kayu yang telah memasyarakat dan dijadikan tanaman utama dalam pengelolaan hutan dalam wilayah kerja Perum Perhutani khususnya Unit I Jawa Tengah dan Unit II Jawa Timur adalah kayu jati. Dalam bidang perencanaan hutan masalah yang sering terjadi adalah berapa persentase keberhasilan dalam penanaman tanaman. Keberhasilan tanaman dapat dilihat dari persentase tumbuh suatu tanaman tersebut. Jika persentase tumbuh tanaman tersebut semakin besar maka penanaman tanaman dapat dikatakan berhasil. Analisis ragam digunakan untuk melihat perbedaan pengaruh faktor-faktor terhadap persentase tumbuh tanaman JPP. Pada penelitian ini digunakan rancangan acak lengkap tersarang karena faktor kondisi sosial tersarang dalam faktor tipologi tapak. Faktor kondisi sosial terdiri dari taraf penggarapan pencurian penggembalaan. Sedangkan faktor tipologi tapak terdiri dari yaitu akses sulit lahan kritis solum dangkal dan tenaga kerja sulit. Variabel respon yang diteliti adalah persentase tumbuh tanaman Jati Plus Perhutani. Berdasarkan hasil analisis ragam rancangan tersarang diperoleh bahwa faktor kondisi sosial yang tersarang dalam faktor tipologi tapak berpengaruh signifikan yang berarti terdapat keragaman pada populasi tersebut dalam mempengaruhi persentase tumbuh tanaman JPP. Faktor kondisi sosial yang tersarang dalam faktor tipologi tapak berpengaruh sebesar 35 74% terhadap persentase tumbuh tanaman Jati Plus Perhutani. Dewan Penguji

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 04 Jan 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/17466

Actions (login required)

View Item View Item