Aplikasi analisis diskriminan metode fisher untuk mengetahui variabel pembeda pengguna kendaraan bermotor matik dan bukan matik (studi kasus terhadap mahasiswa Jurusan Matematika Universitas Negeri Malang) / Dessy Rochmatussa'diah - Repositori Universitas Negeri Malang

Aplikasi analisis diskriminan metode fisher untuk mengetahui variabel pembeda pengguna kendaraan bermotor matik dan bukan matik (studi kasus terhadap mahasiswa Jurusan Matematika Universitas Negeri Malang) / Dessy Rochmatussa'diah

Rochmatussa'diah, Dessy (2013) Aplikasi analisis diskriminan metode fisher untuk mengetahui variabel pembeda pengguna kendaraan bermotor matik dan bukan matik (studi kasus terhadap mahasiswa Jurusan Matematika Universitas Negeri Malang) / Dessy Rochmatussa'diah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rochmatussa diah Dessy. 2013. Aplikasi Analisis Diskriminan Metode Fisher Untuk Mengetahui Variabel Pembeda Pengguna Kendaraan Bermotor Matik dan Bukan Matik. Skripsi Program Studi Matematika FMIPA Universitas Negeri Malang Pembimbing Drs. Susiswo M Si kata kunci analisis diskriminan metode fisher kendaraan bermotor. Kendaraan bermotor adalah semua kendaraan beroda beserta gandengannya yang digunakan di semua jenis jalan darat dan digerakkan oleh peralatan teknik berupa motor atau peralatan lainnya yang berfungsi untuk mengubah suatu sumber daya energi tertentu menjadi tenaga gerak kendaraan bermotor yang bersangkutan termasuk alat-alat berat dan alat-alat besar yang dalam operasinya menggunakan roda dan motor dan tidak melekat secara permanen serta kendaraan bermotor yang dioperasikan di air. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis variabel penciri yang secara signifikan menjadi variabel pembeda pengguna kendaraan bermotor jenis matik dan bukan matik menggunakan analisis diskriminan metode fisher. Analisis diskriminan merupakan metode statistik yang digunakan untuk menguji adanya perbedaan yang signifikan antara dua kelompok dalam hal ini adalah kendaraan bermotor jenis matik dan bukan matik. Metode fisher adalah suatu metode yang bertujuan untuk membentuk fungsi diskriminan dengan pemilihan koefisien-koefisiennya yang menghasilkan hasil bagi maksimum antara variasi antar kelompok dan variasi dalam kelompok. Data yang digunakan dalam skripsi ini adalah data kuesioner yang berhubungan dengan variabel pembeda pengguna kendaraan bermotor jenis matik dan bukan matik. Matik dan bukan matik adalah variabel terikat dan variabel bebasnya adalah harga promosi atribut produk dan penggunaan. Fungsi diskriminan yang terbentuk adalah dengan persentase ketepatan klasifikasi 72%. Berdasarkan model tersebut diketahui bahwa setiap penambahan variabel harga akan meningkatkan pengaruh sebesar 0 22081 dan setiap penambahan variabel atribut produk akan meningkatkan pengaruh sebesar 2 683511. Sedangkan setiap penambahan variabel promosi akan menurunkan pengaruh sebesar -2 21496 dan setiap penambahan variabel penggunaan akan menurunkan pengaruh sebesar -0 95062. Dengan kata lain semakin sesuai harga dan semakin baik atribut produknya maka semakin tinggi pengaruhnya untuk memilih jenis kendaraan bermotor yang digunakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Jun 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/17334

Actions (login required)

View Item View Item