Oktantiya, Raras (2015) Pemanfaatan google maps untuk pembuatan sistem informasi perguruan tinggi di Kota Malang / Raras Oktantiya. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Oktantiya Raras. 2015. Pemanfaatan Google Maps untuk Pembuatan Sistem Informasi Perguruan Tinggi di Kota Malang. Skripsi Jurusan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Sisworo M.Si Pembimbing (II) Darmawan Satyananda S.T M.T. Kata Kunci Perguruan Tinggi Sistem Informasi Google Maps PHP Informasi perguruan tinggi seperti informasi tentang fakultas dan program studi sangat diperlukan terutama untuk calon mahasiswa baru. Informasi ini masih tersebar pada situs masing-masing perguruan tinggi dan tidak disertai dengan peta lokasi.Salah satu tempat yang memiliki beberapa perguruan tinggi adalah Kota Malang. Kota ini memiliki sejumlah perguruan tinggi ternama. Oleh karena itu sangat diperlukan wadah yang menampung informasi perguruan tinggi di Kota Malang yang bisa digunakan calon mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan suatu aplikasi sistem informasi perguruan tinggi. Aplikasi ini memanfaatkan teknologi pemetaan dari Google yaitu Google Maps. Sistem informasi ini menyediakan informasi perguruan tinggi seperti data perguruan tinggi fakultas dan program studi. Selain itu pada aplikasi sistem informasi ini disertai dengan peta lokasi perguruan tinggi dan rute terpendek untuk menuju perguruan tinggi yang dituju. Pembuatan aplikasi ini menggunakan software Adobe Dreamwever CS3. Data perguruan tinggi disimpan dalam DBMS mysql. Sedangkan bahasa script yang digunakan adalah PHP. Untuk mengakses Google Maps aplikasi ini menggunakan bahasa pemrograman JavaScript. Dalam aplikasi ini pengguna dibagi menjadi tiga kategori yaitu wakil masing-masing perguruan tinggi pengunjung dan administrator. Wakil dari perguruan tinggibertugas mengelola data perguruan tinggi yang terdapat di dalam aplikasi ini. Sehingga lebih menjamin dalam hal kelengkapan dan kekinian informasi perguruan tinggi yang tersedia dalam aplikasi. Kategori pengguna yang kedua adalah administrator website yang bertugas mengelola data perguruan tinggi dan data user website. Kategori yang ketiga adalah pengunjung umum khususnya calon mahasiswa baru. Dengan mengakses aplikasi ini mereka mendapatkan informasi tentang perguruan tinggi yang mereka cari dan juga lintasan dengan jarak terpendek menuju lokasi perguruan tinggi. Kelebihan dari aplikasi Sistem Informasi Perguruan Tinggi di Kota Malang ini adalah pemanfaatan Google Maps sehingga pengunjung dapat melihat lokasi perguruan tinggi sesuai dengan aslinya sehingga informasi lokasi dan pencarian lintasan terlihat jelas.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Jun 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/17221 |
Actions (login required)
View Item |