Penerapan model pembelajaran problem posing tipe post solution posing untuk meningkatkan kemampuan bertanya siswa pada materi barisan dan deret kelas XI multimedia SMK Negeri 12 Malang / Helda Chean Sari Sispamutri - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran problem posing tipe post solution posing untuk meningkatkan kemampuan bertanya siswa pada materi barisan dan deret kelas XI multimedia SMK Negeri 12 Malang / Helda Chean Sari Sispamutri

Sispamutri, Helda Chean Sari (2011) Penerapan model pembelajaran problem posing tipe post solution posing untuk meningkatkan kemampuan bertanya siswa pada materi barisan dan deret kelas XI multimedia SMK Negeri 12 Malang / Helda Chean Sari Sispamutri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci tipe Post Solution Posing Kemampuan Bertanya Pada saat peneliti mengadakan observasi pembelajaran matematika di kelas XI Multimedia SMKN 12 Malang siswa masih kurang terampil untuk bertanya hal ini terlihat pada latihan soal yang diberikan guru hanya bersifat prosedural misalnya siswa disuruh menentukan suku tertentu dari suatu barisan. Dari latihan yang diberikan guru terlihat bahwa latihan yang diberikan guru selama proses pembelajaran masih belum memberikan kesempatan siswa untuk memberikan pertanyaan. Karena guru tidak memberikan kesempatan siswa untuk bertanya guna sebagai latihan untuk meningkatkan pemahaman siswa maka menyebabkan kemampuan bertanya siswa tidak tersalurkan. Dalam penelitian ini yang dimaksud dengan kemampuan bertanya adalah kemampuan dalam membuat pertanyaan dari suatu penjelasan mengenai pokok bahasan Barisan dan Deret yang dapat diukur melalui kualitas (pertanyaan pengetahuan pemahaman penerapan analisis sintesis dan evaluasi) relevansi bahasa dan frekuensi pertanyaan.Terkait dengan itu guru harus mampu memilih model yang tepat untuk dapat memfasilitasi siswa dalam mengajukan pertanyaan. Salah satu model pembelajaran tersebut yaitu problem posing tipe post solution posing. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan model pembelajaran problem posing tipe post solution posing yang dapat meningkatkan kemampuan bertanya siswa pada mata pelajaran matematika. Proses pelaksanaan pembelajaran di awali dengan pendahuluan pembentukan kelompok heterogen dan penyampaian materi selanjutnya guru memberi contoh cara membuat soal dari situasi yang ada siswa diminta untuk membuat soal yang sejenis sesuai dengan situasi yang diberikan dan menyelesaikan soal yang dibuatnya kemudian diakhiri tes pemahaman serta penutup. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran problem posing tipe post solution posing dapat meningkatkan kemampuan bertanya siswa dalam mengikuti pembelajaran matematika. Pada awal pertemuan rata-rata kemampuan bertanya siswa yaitu 61 31% dengan kategori rendah pada siklus I kemampuan bertanya siswa sebesar 64 88% kategori rendah sedangkan pada siklus II rata-rata kemampuan bertanya siswa sebesar 80 35% kategori tinggi. Kualitas relevansi bahasa dan frekuensi pertanyaan yang diajukan siswa semakin bertambah karena siswa merasa senang mengikuti pembelajaran dengan adanya pemberian reward bagi yang bersedia mengajukan pertanyaan dari latihan yang diberikan guru.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 14 Jul 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/17056

Actions (login required)

View Item View Item