Proses belajar operasi bilangan pecahan pada penerapan model siklus belajar (Learning Cycle) siswa kelas VII-B SMPN 9 Mojokerto / Adhisti Feri Anggraeny - Repositori Universitas Negeri Malang

Proses belajar operasi bilangan pecahan pada penerapan model siklus belajar (Learning Cycle) siswa kelas VII-B SMPN 9 Mojokerto / Adhisti Feri Anggraeny

Adhisti Feby (2010) Proses belajar operasi bilangan pecahan pada penerapan model siklus belajar (Learning Cycle) siswa kelas VII-B SMPN 9 Mojokerto / Adhisti Feri Anggraeny. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Anggraeny A.F. (2009). Proses Belajar Operasi Bilangan Pecahan pada Penerapan Model Siklus Belajar (Learning Cycle) Siswa Kelas VII-B SMPN 9 Mojokerto. Skripsi Jurusan Matematika Program Studi Pendidikan Matematika FMIPA Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Ety Tejo D.C. M.Pd (II) Dra. Tri Hapsari Utami M.Pd. Kata kunci model siklus belajar proses belajar Pembelajaran dengan model siklus belajar adalah pembelajaran yang berlandaskan pada paham konstruktivisme yang berpusat pada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses belajar operasi bilangan pecahan dengan menerapkan model siklus belajar pada siswa kelas VII-B SMPN 9 Mojokerto. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Adapun tahap-tahap penelitian ini meliputi tahap pra penelitian dan tahap penelitian. Pada tahap pelaksanaan penelitian terdiri dari pelaksanaan penelitian penjumlahan dan pembagian bilangan pecahan. Pokok bahasan yang dipilih dalam penelitian ini adalah operasi bilangan pecahan yang difokuskan pada sub pok bahasan penjumlahan dan pembagian pada bilangan pecahan. Masing-masing sub pokok bahasan dilaksanakan dalam dua kali pertemuan selama 2 jam pelajaran x 40 menit. Penerapan model siklus belajar pada penelitian ini yaitu siswa dibagi menjadi 10 kelompok dan tiap kelompok terdiri dari 4 siswa. Untuk mengaktifkan siswa dalam belajar tiap kelompok diberi LKS pada sub pokok bahasan penjumlahan dan pembagian bilangan pecahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses belajar operasi bilangan pecahan dengan menerapkan tahapan-tahapan siklus belajar (learning cycle) adalah (1) tahap pendahuluan siswa memahami pengetahuan prasyarat (2) tahap eksplorasi siswa menunjukkan kedua pecahan siswa menyamakan penyebut dengan mengubah salah satu pecahan menjadi bentuk lain siswa melakukan operasi penjumlahan atau pembagian bilangan pecahan siswa menuliskan langkah-langkah yang diambil siswa menemukan kesimpulan dari hasil diskusi kelompok (3) tahap eksplanasi siswa menjelaskan hasil diskusi kelompok dan konsep yang digunakan dan membuat kesimpulan tentang penjumlahan dan pembagian bilangan pecahan dari hasil kegiatan yang sudah dilakukan dengan bimbingan guru (4) tahap elaborasi siswa menyelesaikan permasalahan yang diberikan guru berkaitan dengan pemahaman konsep tentang operasi penjumlahan dan pembagian bilangan pecahan dan menerapkan konsep baru dalam situasi baru dan (5) tahap evaluasi siswa mengevaluasi pemahaman konsep.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/16312

Actions (login required)

View Item View Item