Efektifitas fluid recitation program (FRP) dalam meningkatkan penguasaan konsep mahasiswa topik mekanika fluida dan persepsi terhadap penggunaannya / Tsania Nur Diyana - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektifitas fluid recitation program (FRP) dalam meningkatkan penguasaan konsep mahasiswa topik mekanika fluida dan persepsi terhadap penggunaannya / Tsania Nur Diyana

Diyana, Tsania Nur (2020) Efektifitas fluid recitation program (FRP) dalam meningkatkan penguasaan konsep mahasiswa topik mekanika fluida dan persepsi terhadap penggunaannya / Tsania Nur Diyana. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kegagalan mahasiswa dalam menguasai konsep atau memecahkan masalah disebabkan oleh kegagalan dalam mengaktivasi resource yang sesuai dengan konteks permasalahan. Oleh sebab itu tugas pendidik adalah memberikan kesempatan seluas mungkin kepada mahasiswa untuk membangun sebanyak mungkin pola asosiasi resource-context yang terbukti benar sekaligus memperlemah pola asosiasi yang tidak tepat. Melalui penelitian ini dikembangkan program resitasi berbasis website yang kami namai Fluid Recitation Program (FRP). Program berisi soal-soal konseptual pilihan ganda topik mekanika fluida yang disertai balikan (feedback) pada setiap optionnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektifitas program FRP dalam meningkatkan penguasaan konsep mahasiswa pada topik mekanika fluida. Selain itu untuk mengetahui pemahaman konsep apa saja yang meningkat kesulitan-kesulitan apa saja yang masih dialami serta persepsi mahasiswa terhadap penggunan FRP. Metode yang digunakan adalah mixed method dengan embedded experimental design. Subjek penelitian terdiri atas 73 mahasiswa program studi Pendidikan Fisika Universitas Negeri Malang Indonesia yang terbagi menjadi tiga kelas. Dua kelas sebagai kelas eksperimen dan satu kelas sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen pertama (E-1) menggunakan program dengan didampingi teaching assistant. Kelas eksperimen kedua (E-2) menggunakan program tanpa pendampingan. Kelas kontrol (C) belajar mandiri tanpa bantuan program. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguasaan konsep siswa meningkat dengan nilai N-gain masing-masing kelompok berturut-turut adalah 0 51 (medium atas) untuk kelas E-1 0 58 (medium atas) untuk kelas E-2 dan 0 12 (rendah) untuk kelas C. Hasil uji ANOVA menunjukkan terdapat perbedaaan yang signifikan antara N-gain dari ketiga kelas tersebut. Hasil uji post hoc dengan LSD menunjukkan bahwa N-gain kelas kontrol berbeda secara signifikan dari N-gain kelas eksperimen (baik E-1 maupun E-2) sedangkan N-gain antara kedua kelas eksperimen tidak berbeda secara statistik. Artinya kelompok E-1 dan E-2 mengalami peningkatan penguasaan konsep yang setara dan semuanya lebih tinggi daripada peningkatan pada kelompok kontrol. Terdapat beberapa kemampuan mahasiswa yang meningkat setelah menggunakan FRP. Beberapa diantaranya adalah kemampuan menentukan tekanan fluida pada pipa U yang berisi dua jenis fluida berbeda menentukan berat dan massa benda dalam fluida menentukan kelajuan aliran dan tekanan fluida yang mengalir secara steady dan lainnya. Akan tetapi juga masih ditemukan beberapa kesulitan yang masih dialami mahasiswa. Misalkan pada kemampuan membandingkan volume balok yang tercelup dalam fluida pada dua tempat dengan percepatan gravitasi yang berbeda dan menentukan kecepatan aliran dan kedalaman fluida yang mengalir dalam suatu pipa yang mengalir secara steady. Selanjutnya respon mahasiswa terhadap program juga sangat positif bahwa program telah membantu mereka dalam belajar (usefulness) mudah digunakan (easy to use) dan memiliki tampilan yang menarik (attractiveness).

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S2 Pendidikan Fisika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Jun 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/160189

Actions (login required)

View Item View Item