Parameswari, Sirta Auliya (2016) Penerapan pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share (TPS) untuk meningkatkan keterampilan pemecahan masalah pada materi persamaan linear dua variabel siswa kelas VIII-1 SMP Negeri 5 Malang / Sirta Auliya Parameswari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Parameswari Sirta Auliya. 2016. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share (TPS) untuk Meningkatkan Keterampilan Pemecahan Masalah Pada Materi Persamaan Linear Dua Variabel Siswa Kelas VIII-1 SMP Negeri 5 Malang. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika Jurusan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing Latifah Mustofa Lestyanto S.Si M.Pd. Kata Kunci Think Pair Share Keterampilan Pemecahan Masalah Berdasarkan hasil observasi dan wawancara kepada guru matematika kelas VIII-1 SMP Negeri 5 Malang diperoleh informasi bahwa keterampilan pemecahan masalah siswa masih kurang terutama pada soal-soal aplikasi pada materi tertentu. Siswa mengalami kesulitan menafsirkan soal-soal aplikasi atau soal yang membutuhkan beberapa langkah pengerjaan. Selain itu peneliti juga mendapat informasi bahwa 15 siswa dari 32 siswa kelas VIII-1 mendapat nilai ulangan di bawah KKM pada materi persamaan garis lurus. Padahal materi tersebut merupakan materi prasyarat dari materi persamaan linear dua variabel. Oleh karena itu diperlukan suatu model pembelajaran untuk meningkatkan keterampilan pemecahan masalah siswa kelas VIII-1. Model Pembelajaran yang diterapkan adalah Think Pair Share (TPS) yang juga disesuaikan dengan Kurikulum 2013 melalui pendekatan saintifik. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan selama dua siklus. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah-langkah model pembelajaran TPS untuk meningkatkan keterampilan pemecahan masalah siswa kelas VIII-1 SMP Negeri 5 Malang. Data yang dikumpulkan adalah berupa data kualitatif dan kuantitatif yaitu hasil observasi selama proses pembelajaran yang berpedoman pada lembar observasi catatan lapangan hasil skor LKS siswa setiap pertemuan dan hasil skor tes akhir siklus siswa. Data hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan pemecahan masalah siswa kelas VIII-1 meningkat setelah mengikuti pembelajaran dengan pembelajaran TPS. Peningkatan tersebut ditunjukkan dengan peningkatan skor LKS dan tes akhir pada siklus I ke siklus II. Peningkatan juga dapat dilihat dari persentase ketuntasan klasikal skor LKS dan tes akhir siklus II yang dapat dilihat dari banyaknya siswa yang tuntas adalah lebih dari atau sama dengan 75%. Hasil skor LKS pada akhir siklus I menunjukkan bahwa persentase ketuntasan siswa secara klasikal adalah 58 9% pada pertemuan pertama dan 84 9% pada pertemuan kedua. Hasil skor LKS pada akhir siklus II menunjukkan bahwa persentase ketuntasan siswa secara klasikal adalah 100% pada pertemuan pertama dan kedua. Kemudian hasil tes pada akhir siklus I menunjukkan bahwa persentase ketuntasan siswa secara klasikal adalah 61 8% dan hasil tes pada akhir siklus II menunjukkan bahwa persentase ketuntasan siswa secara klasikal adalah 79 5%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 14 Jul 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/15994 |
Actions (login required)
View Item |