Tathwiru al-kalimat al-mutaqaati'ah asy-syabakiyah litadriisi al-lughah al-arabiyyah wa taqwiimiha fii al-madrasah al-ibtidaiyyah / Nurul Hidayati - Repositori Universitas Negeri Malang

Tathwiru al-kalimat al-mutaqaati'ah asy-syabakiyah litadriisi al-lughah al-arabiyyah wa taqwiimiha fii al-madrasah al-ibtidaiyyah / Nurul Hidayati

Hidayati, Nurul (2020) Tathwiru al-kalimat al-mutaqaati'ah asy-syabakiyah litadriisi al-lughah al-arabiyyah wa taqwiimiha fii al-madrasah al-ibtidaiyyah / Nurul Hidayati. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Hidayati Nurul. 2020. Pengembangan Teka-teki Silang Berbasis Web untuk Pembelajaran dan Evaluasi Bahasa Arab di Madrasah Ibtidaiyyah. Program Keguruan Bahasa Arab Pasca Sarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof Muhaiban (II) Dra. Hanik Mahliatussikah S.Ag M. Hum. Kata Kunci bahasa Arab pengembangan teka-teki silang pembelajaran kosakata evaluasi Siswa kelas satu sampai dengan tiga tingkat MI/SD berada pada fase kanak-kanak. Mereka membutuhkan sesuatu yang menarik agar mau untuk belajar. guna meningkatkan motivasi anak dalam belajar bahasa Arab diperlukan berbagai inovasi dalam penyediaan materi dan teknik evaluasi. Salah satu langkah yang dapat dilakukan adalah dengan menyajikan materi dalam format yang menarik menyenangkan dan mudah dipahami serta menyesuaikan dengan kepribadian dan karakteristik anak. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan media Teka-teki Silang untuk Pembelajaran dan Evaluasi Bahasa Arab di Madrasah Ibtidaiyyah (MI) dan mendeskripsikan tingkat kelayakan penggunaannya. Peneliti menggunakan rancangan penelitian Borg dan Gall yang telah disesuaikan berdasarkan tujuan penelitian dari sepuluh langkah menjadi tujuh langkah yaitu (1) pengumpulan informasi (2) perencanaan produk (3) penyusunan produk (4) uji ahli (5) revisi (6) uji lapang dan (7) revisi akhir. Obyek penelitian yaitu siswa kelas tiga di MI Mambaul Ulum Pakis. Hal tersebut dikarenakan keterbatasan kegiatan pembelajaran di tengah pandemi covid-19 dan sesuai dengan tujuan penelitian. Peneliti menggunakan metode wawancara observasi dan kuesioner guna mengumpulkan data untuk mengetahui tingkat kelayakan produk teka-teki silang berbasis web ini. Hasil dari penelitian ini adalah (1) program Teka-teki silang ini terdiri dari halaman depan kamus halaman teka-teki silang dan daftar nilai siswa. (2) hasil yang diperoleh dari uji ahli dan uji lapang menyatakan bahwa produk ini baik/layak untuk digunakan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S2 Keguruan Bahasa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 May 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/159034

Actions (login required)

View Item View Item