Kholifahtin, Yulia Eka Etika (2012) Pengembangan lembar kerja siswa dengan model penemuan terbimbing pokok bahasan bangun ruang sisi datar untuk siswa SMP kelas VIII pada Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional / Yulia Eka Etika Kholifahtin. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci LKS Penemuan Terbimbing RSBI Model penemuan terbimbing adalah model pembelajaran yang menuntut siswa berperan aktif dalam menemukan konsep dan pengetahuan baru. Peran guru adalah pembimbing yang membimbing dan mendorong siswa dengan cara memberikan instruksi yang mengarahkan siswa untuk menemukan sendiri konsep dan pengetahuan baru materi yang dipelajari. Dari pengertian ini diketahui bahwa model penemuan terbimbing dapat diterapkan pada pembelajaran matematika. Berdasarkan hasil wawancara terhadap salah satu guru bidang studi matematika SMP RSBI diketahui bahwa pokok bahasan bangun ruang sisi datar merupakan salah satu pokok bahasan yang dianggap sulit. Kesulitan yang dialami siswa SMP RSBI adalah memahami Bahasa Inggris yang digunakan dalam buku penunjang sehingga akhirnya siswa kurang memahami konsep bangun ruang sisi datar dan menyelesaikan soal-soal bangun ruang sisi datar. Selain itu LKS matematika berbahasa Inggris kurang tersedia. Akibatnya beberapa SMP RSBI masih menggunakan LKS matematika berbahasa Indonesia. Untuk mengatasi masalah ini dikembangkan suatu lembar kerja siswa dengan model penemuan terbimbing untuk pokok bahasan bangun ruang sisi datar. Model pengembangan ini menggunakan model pengembangan Mbulu dan Suhartono yang melalui tahap-tahap yaitu (1) tahap analisis situasi awal (2) tahap pengembangan rancangan lembar kerja siswa (3) tahap penyusunan produk awal dan (4) tahap penilaian lembar kerja siswa. LKS yang dikembangkan telah melalui tiga tahap uji coba yaitu (1) kevalidan (2) kepraktisan dan (3) keefektifan. Revisi LKS dilakukan peneliti berdasarkan catatan dan saran dari subjek uji coba. Dari hasil uji coba dan setelah dianalisis LKS dinyatakan sangat valid dengan skor 94.04% LKS dinyatakan memilki tingkat kepraktisan tinggi dengan skor kepraktisan oleh guru 3.625 dan skor kepraktisan oleh siswa 3.275 dan LKS dinyatakan sangat efektif dengan skor keefektifan 89%. Dengan demikian LKS dapat digunakan dalam pembelajaran. Saran untuk pemanfaatan LKS ini adalah LKS dapat digunakan dalam kegiatan belajar matematika yang efektif dan menarik. Sedangkan saran bagi guru adalah guru diharapkan melakukan inovasi pembelajaran menggunakan LKS dengan model penemuan terbimbing.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 11 Jul 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/15497 |
Actions (login required)
View Item |