Peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas VII A Mts. Walisongo Purwosari melalui model pembelajaran kooperatif TGT (Team Games Tournament) / Siti Rohmatul Fitria - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas VII A Mts. Walisongo Purwosari melalui model pembelajaran kooperatif TGT (Team Games Tournament) / Siti Rohmatul Fitria

Fitria, Siti Rohmatul (2010) Peningkatan hasil belajar matematika siswa kelas VII A Mts. Walisongo Purwosari melalui model pembelajaran kooperatif TGT (Team Games Tournament) / Siti Rohmatul Fitria. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Peningkatan Hasil Belajar TGT (Teams Games Tournament) Walaupun guru matematika di MTs. Walisongo Purwosari telah menerapkan metode pembelajaran kontruktivis tetapi dalam pelaksanaannya masih mengalami beberapa kendala ketika mereka mengajar matematika. Misalnya siswa belum mempunyai kebiasaan belajar mandiri dan kecenderungan tidak berfikir sendiri dalam mengerjakan soal. Salah satu metode pembelajaran yang secara teoritis dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah yang dialami siswa MTs. Walisongo Purwosari adalah model pembelajaran kooperatif TGT. Dalam TGT pembelajaran dipusatkan pada siswa dengan melalui kerja kelompok dan turnamen. Pada saat kerja kelompok terjadi interaksi antar siswa dalam satu kelompok dan memberadakan tutor sebaya. Sedangkan pada saat turnamen siswa berlatih kerja mandiri karena teman dalam satu meja turnamen mereka merupakan pesaing mereka sehingga dapat memperkecil memungkinkan siswa untuk meminta bantuan teman dari kelompok lain. Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan rancangan dan pelaksanaan pembelajaran matematika dengan menggunakan TGT untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VII A MTs. Walisongo Purwosari. Materi yang diajarkan pada penelitian ini adalah materi sudut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian tindakan kelas. Proses pelaksanaan pembelajaran di awali dengan penyampaian materi kemudian kerja kelompok dilanjutkan turnamen dan penghargaan kelompok. Selain tahap-tahap TGT tersebut pada akhir siklus dilakukan tes untuk mengukur hasil belajar matematika. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa presentase banyaknya siswa yang tuntas belajar pada siklus 1 adalah 52% sedangkan presentase banyaknya siswa yang tuntas belajar pada siklus 2 adalah 72%. Menurut ketuntasan pembelajaran yang ditetapkan MTs. Walisongo Purwosari pelaksanaan pembelajaran dikatakan mendukung atau berhasil apabila sekurang- kurangnya 70% siswa mendapat nilai minimal 60 sehingga dalam hal ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan TGT dalam penelitian ini berhasil. i

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Oct 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/15357

Actions (login required)

View Item View Item