analisis deforestasi sebagai dampak dari perubahan penggunaan lahan sawit di kabupaten tanah bumbu kalimantan selatan menggunakan landsat 7 dan landsat 8 / annisa nur rasyidah - Repositori Universitas Negeri Malang

analisis deforestasi sebagai dampak dari perubahan penggunaan lahan sawit di kabupaten tanah bumbu kalimantan selatan menggunakan landsat 7 dan landsat 8 / annisa nur rasyidah

Rasyidah, Annisa Nur Rasyidah (2021) analisis deforestasi sebagai dampak dari perubahan penggunaan lahan sawit di kabupaten tanah bumbu kalimantan selatan menggunakan landsat 7 dan landsat 8 / annisa nur rasyidah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Analisis deforestasi menggunakan penginderaan jauh citra satelit dilakukan untuk pemantauan dan sebaagai upaya menurunkan tingkat deforestasi agar terjaganya fungsi ekologi hutan. Salah satu penyebab terjadinya deforestasi yaitu pembukaan lahan dan alih fungsi lahan. Berdasarkan data BPS tahun 2020 luasan hutan semakin berkurang dan luasan sawit semakin meningkat setiap tahunnya. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Tanah Bumbu dengan data yang digunakan adalah citra Landsat 7 ETM dan Landsat 8 OLI/TIRS. Metode yang digunakan adalah klasifikasi terbimbing dengan Support Vector Machine (SVM). SVM digunakan karena mampu membedakan jenis umur sawit tua dan muda. Analisis deforestasi menggunakan hasil klasifikasi pengolahan citra secara time series dengan memperhitungkan pengurangan hutan yang terjadi setiap tahunnya. Berdasarkan hasil klasifikasi citra tahun 2010 menggunakan SVM hutan memiliki luasan sebesar 2161 1 km2 dan sawit sebesar 1063.6 km2. Kedua penggunaan lahan tersebut mengalami perubahan pada tahun 2020 dengan hutan mengalami pengurangan seluas 1493 42 km2 dan sawit mengalami penambahan seluas 865 62 km2. Hasil klasifikasi tersebut memiliki nilai akurasi overall accuracy diatas 80% dan kappa accuracy 78%. Hasil analisis terdapat hubungan antara kejadian deforestasi dengan perluasan lahan sawit. Berdasarkan hasil analisa regresi yaitu R2 0 95 dengan nilai perubahan seluas 935 42 km2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Aug 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/153422

Actions (login required)

View Item View Item