Survei tentang manajemen fisioterapi cedera strain di klinik Physioset Kota Malang / Taufani Ahmad Ardila - Repositori Universitas Negeri Malang

Survei tentang manajemen fisioterapi cedera strain di klinik Physioset Kota Malang / Taufani Ahmad Ardila

Ardila, Taufani Ahmad (2019) Survei tentang manajemen fisioterapi cedera strain di klinik Physioset Kota Malang / Taufani Ahmad Ardila. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Ardila Taufani Ahmad. 2019. Survei Tentang Manajemen Fisioterapi Cedera Strain di Klinik PhysioSET Kota Malang. Skripsi Jurusan Ilmu Keolahragaan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Sapto Adi M.Kes. dan (II) Olivia Andiana S.Or. M.Kes. Kata Kunci fisioterapi cedera strain. Fisioterapi merupakan bentuk pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada pasien untuk mengembangkan memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh dengan menggunakan penanganan secara manual peningkatan gerak peralatan. Fisioterapi merupakan salah satu cara untuk menangani cedera olahraga dengan cara yang lebih modern. Cedera yang disebabkan oleh olahraga salah satunya adalah cedera strain. Cedera strain adalah kerusakan pada suatu bagian otot atau tendo karena penggunaan yang berlebihan ataupun stres yang berlebihan. Cedera strain ini harus segera mendapat perawatan medis agar cederanya tidak menjadi semakin parah dengan penanganan dan penatalaksanaan yang komprehensif untuk mempercepat pemulihannya. Selanjutnya diperlukan pembahasan mengenai penatalaksanaan fisioterapi cedera strain. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen fisioterapi cedera strain di klinik physioset. Hasil penelitian di klinik physioset menggunakan alat untuk penanganan terhadap pasien di antaranya electrical tens ultrasound ball gym balance set wobble board bola cone marker band gym. Manajemen fisioterapi cedera strain di klinik physioset adalah mendapatkan perawatan dengan isometric exercise kemudian ada turunan dari isometric exercise itu dia nama latihannya multrilek sama kontrarilek. Kemudian selain itu juga kita memakai isotonic exercise. Serta latihan penguatan otot di sekitar area yang mengalami cedera. Proses pemulihan di klinik physioset dilakukan dengan empat fase dan kolaborasi dengan pelatih fisik. Dari hasil di atas dapat disimpulkan bahwa penatalaksanaan fisioterapi cedera strain di klinik physioset sesuai dengan aspek dasar fisioterapi terhadap penanganan dan penatalaksanaan yang komperehensif. Saran pada penelitian ini hendaknya para peneliti selanjutnya lebih mengembangkan ruang lingkup penelitian mengingat penelitian yang dilaksanakan ini belum sepenuhnya bisa menggambarkan secara luas tentang penatalaksanaan fisioterapi cedera strain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Keolahragaan (IK) > S1 Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Nov 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/152322

Actions (login required)

View Item View Item