Peningkatan hasil belajar siswa kelas XI SMA Laboratorium UM dengan model pembelajaran penemuan terbimbing-numbered head together pada materi limit fungsi aljabar / Tsalis Fitriana - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan hasil belajar siswa kelas XI SMA Laboratorium UM dengan model pembelajaran penemuan terbimbing-numbered head together pada materi limit fungsi aljabar / Tsalis Fitriana

Fitriana, Tsalis (2010) Peningkatan hasil belajar siswa kelas XI SMA Laboratorium UM dengan model pembelajaran penemuan terbimbing-numbered head together pada materi limit fungsi aljabar / Tsalis Fitriana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Fitriana Tsalis. 2009. Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas XI SMA Laboratorium UM dengan Model Pembelajaran Penemuan Terbimbing-Numbered Head Together pada Materi Limit Fungsi Aljabar. Skripsi Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Swasono Rahardjo S.Pd M.Si (II) Aning Wida Yanti S.Si M.Pd. Kata Kunci peningkatan hasil belajar penemuan terbimbing Numbered Head Together limit fungsi aljabar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) langkah-langkah pembelajaran penemuan terbimbing-Numbered Head Together di kelas XI IPA 1 SMA Laboratorium UM dan (2) hasil belajar matematika siswa kelas XI IPA 1 dengan model pembelajaran penemuan terbimbing-Numbered Head Together. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas. Sebagai sumber data dipilih siswa kelas XI IPA 1 SMA Laboratorium UM yang berjumlah 25 siswa. Penelitian ini dilakukan di pada bulan April sampai dengan Mei 2009 dalam dua tahap yaitu tahap pra tindakan dan tahap tindakan. Tahap tindakan dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri dari 5 pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran penemuan terbimbing-Numbered Head Together di kelas XI IPA 1 SMA Laboratorium UM dilaksanakan dalam dua tahap (1) Tahap pra instruksional meliputi penyampaian tujuan pembelajaran penyampaian pokok materi secara garis besar dan mengingatkan kembali tentang pengetahuan prasyarat. (2) tahap instruksional guru membagi siswa dalam kelompok belajar yang beranggotakan 4-5 siswa membagi nomor siswa dan LKS pada tiap kelompok siswa mendiskusikan LKS dalam kelompok menyebutkan nomor siswa untuk mempresentasikan hasil diskusi kelompok. Diskusi dalam mengerjakan LKS dilaksanakan dengan langkah penemuan terbimbing yaitu pemberian masalah latihan pengembangan penyusunan data membuat prediksi memeriksa prediksi memeriksa hasil dan pengorganisasaian kembali. Penomoran dalam kelompok diberikan dengan ketentuan bahwa tiap kelompok memiliki nomor mulai 1 dan siswa bebas memilih nomor lengannya. Hasil belajar siswa selama pelaksanaan model pembelajaran penemuan terbimbing-Numbered Head Together dapat dinyatakan sebagai berikut. Nilai rata-rata siswa pada tes akhir tindakan siklus I mencapai 86 22 dan pada tindakan siklus II mencapai 88 24. Prosentase siswa yang memperoleh nilai 8805 75 pada tes akhir tindakan siklus I adalah 72% dan pada tindakan siklus II adalah 92%. Artinya hasil belajar siswa pada materi limit fungsi aljabar dengan pembelajaran penemuan terbimbing-Numbered Head Together telah memenuhi kriteria yang ditetapkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/15222

Actions (login required)

View Item View Item