Pemanfaatan media pohon matematika untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 21 Malang / Alyanis Desi Rahmawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemanfaatan media pohon matematika untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 21 Malang / Alyanis Desi Rahmawati

Rahmawati, Alyanis Desi (2010) Pemanfaatan media pohon matematika untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 21 Malang / Alyanis Desi Rahmawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Desi Rahmawati Alyanis. 2009. Pemanfaatan Media Pohon Matematika Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 21 Malang . Skripsi Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. I. Made Sulandra. M.Si. (II) Mahmuddin Yunus. S.Kom Kata kunci media Pohon Matematika hasil belajar persamaan garis lurus Perkembangan globalisasi menuntut para siswa untuk mampu beradaptasi dalam menghadapi tantangan globalisasi yang sangat cepat. Dalam menghadapi tantangan perkembangan IPTEK dan informasi diperlukan sumber daya yang memiliki keterampilan tinggi yang melibatkan pemikiran kritis sistematis logis kreatif dan kemampuan bekerjasama yang efektif. Cara berpikir tersebut dapat dikembangkan melalui pendidikan matematika (Askury 2007). Matematika selama ini masih menjadi mata pelajaran yang menakutkan sehingga hasil belajar siswa masih cenderung rendah dibandingkan mata pelajaran yang lain. Oleh karena itu pembelajaran dengan media pohon matematika ini diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar matematika. Dalam pembelajaran dengan media pohon matematika siswa mendapat kesempatan untuk memperoleh pengetahuan melalui pengalaman menemukan mengenali dan memecahkan masalah dengan menggunakan berbagai cara sehingga diharapkan hasil belajar siswa dapat terbangun dengan baik.Hasil belajar siswa SMP Negeri 21 Malang cenderung rendah sehingga guru mengalami kesulitan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 21 Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian tindakan kelas. Penelitian dilaksanakan pada siswa kelas VIII-D SMP Negeri 21 Malang yang berjumlah 40 siswa. Data kualitatif diperoleh dari analisis nilai rata-rata angket skala Likert. Berdasarkan hasil penelitian dapat diperoleh kesimpulan bahwa dengan pembelajaran menggunakan media Pohon Matematika dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini terlihat dari ketuntasan belajar siswa dari 67 5% meningkat menjadi 90%. Respon siswa terhadap pembelajaran sangat positif karena siswa merasa senang dan dapat bekerjasama menyelesaikan tugas-tugas dari guru. Berdasarkan hasil penelitian di atas disarankan agar pembelajaran menggunakan media Pohon Matematika dipertimbangkan sebagai alternatif pembelajaran di kelas dan peran guru sebagai fasilitator dan pembimbing dalam pelaksanaan diskusi hendaknya diperhatikan agar siswa tidak menggantungkan tugasnya pada satu siswa yang lebih pandai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Mar 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/15221

Actions (login required)

View Item View Item