Perbandingan hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan pendekatan open ended dan pembelajaran konvensional / Ida Prasanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbandingan hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan pendekatan open ended dan pembelajaran konvensional / Ida Prasanti

Prasanti, Ida (2009) Perbandingan hasil belajar matematika siswa dengan menggunakan pendekatan open ended dan pembelajaran konvensional / Ida Prasanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendekatan open ended adalah proses pembelajaran yang memungkinkan siswa mencari jawaban atau metode lebih dari satu atas persoalan yang diajukan. Dalam hal ini siswa yang berperan aktif dalam proses pembelajaran tersebut dan guru hanya menjadi fasilitator.Guru dalam mengaktifkan siswa dapat memberikan bentuk soal mengarah kepada jawaban yang dimungkinkan lebih dari satu jawaban dan juga penyelidikan. Responden dalam penelitian ini adalah siswa dan siswi kelas VII MTs Surya Buana Malang. Penelitian diadakan di dua kelas antara lain kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen berjumlah 38 sedangkan kelas kontrol berjumlah 37. Kelas kontrol menggunakan pembelajaran konvensional sedangkan kelas eksperimen menggunakan pembelajaran dengan pendekatan Open Ended. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada perbedaan antara pembelajaran matematika dengan pendekatan open ended dan pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar matematika siswa. Hal ini dapat dibuktikan dengan melihat rata-rata nilai tes kemampuan awal dan nilai tes kemampuan akhir pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Tes kemampuan akhir pada kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol dengan tes kemampuan awal yang sama. Berdasarkan penelitian tersebut dapat disarankan agar pembelajaran dengan pendekatan open ended hendaknya dapat digunakan sebagai pertimbangan guru bidang studi matematika dalam kegiatan pembelajaran sehingga dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa dan guru dalam pembelajaran dengan pendekatan open ended sebaiknya dibantu secara tim sehingga guru yang lain dapat membantu mengamati kegiatan belajar siswa dalam kelompok seluruhnya. Selain itu guru lain juga dapat membantu dalam menjelaskan permasalahan yang diberikan kepada siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Jun 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/15198

Actions (login required)

View Item View Item