Pengembangan modul dalil Pythagoras dengan berpijak pada standar proses pembelajaran matematika untuk siswa SMP kelas VIII / Niswatul Khusniyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan modul dalil Pythagoras dengan berpijak pada standar proses pembelajaran matematika untuk siswa SMP kelas VIII / Niswatul Khusniyah

Niswatul Khusniyah (2009) Pengembangan modul dalil Pythagoras dengan berpijak pada standar proses pembelajaran matematika untuk siswa SMP kelas VIII / Niswatul Khusniyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Berdasarkan perbedaan kecepatan belajar siswa dan agar siswa dapat mencapai tujuan pembelajaran yang ditetapkan sesuai dengan waktunya sehingga diperlukan bahan ajar yang dapat memfasilitasi proses belajar siswa tersebut. Bahan ajar yang dimaksud adalah modul. Modul merupakan suatu paket bahan ajar yang disusun secara sistematis dan memuat serangkaian aktivitas belajar mandiri agar siswa mampu mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan secara khusus dan jelas. Adapun tujuan pengembangan modul yang dilakukan penulis adalah untuk menghasilkan modul pada materi dalil Pythagoras. Modul dalil Pythagoras yang dikembangkan ini berdasarkan kurikulum 2006 dan berpijak pada standar proses pembelajaran matematika. Materi dalil Pythagoras ini merupakan salah satu bahan kajian siswa SMP kelas VIII. Modul ini terdiri dari sembilan sub pokok materi yaitu (1) kuadrat suatu bilangan dan akar kuadrat suatu bilangan (2) luas persegi dan luas segitiga siku-siku (3) penyajian dalil Pythagoras (4) tripel Pythagoras (5) penerapan dalil Pythahgoras dalam menentukan panjang sisi segitiga siku-siku jika panjang sisi-sisi yang lain diketahui (6) penerapan dalil Pythagoras dalam menentukan jenis segitiga jika diketahui panjang sisi-sisinya (7) perbandingan panjang sisi segitiga siku-siku istimewa (segitiga siku-siku yang salah satu sudutnya 30o 45o atau 60o) (8) luas segitiga sama kaki dan segitiga sama sisi dan (9) panjang diagonal sisi dan diagonal ruang pada kubus dan balok. Untuk meningkatkan kualitas modul penulis melakukan validasi isi. Pada validasi ini melibatkan lima validator yaitu dua dosen matematika dan tiga guru matematika SMP. Pada validasi ini diperoleh penilaian komentar dan saran dari para validator modul. Penilaian komentar dan saran tersebut digunakan sebagai bahan revisi modul selanjutnya. Modul yang telah direvisi selanjutnya diujicobakan terhadap siswa SMP kelas VIII. Pada uji coba ini melibatkan dua belas siswa SMP kelas VIII. Pada uji coba ini diperoleh penilaian komentar dan saran dari para subjek coba modul. Penilaian komentar dan saran dari subjek coba tersebut digunakan sebagai bahan revisi modul selanjutnya. Berdasarkan data penilaian hasil validasi dan uji coba modul ini valid. Pada proses validasi modul diperoleh rata-rata persentase kevalidan 83 214%. Pada proses uji coba modul diperoleh rata-rata persentase kevalidan 84 615%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 14 Jan 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/15113

Actions (login required)

View Item View Item