Pengaruh philanthropy, community work dan environmentally-friendly terhadap pertumbuhan penjualan (studi pada perusahaan indeks Sri-kehati yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018) / Ida Meilisa - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh philanthropy, community work dan environmentally-friendly terhadap pertumbuhan penjualan (studi pada perusahaan indeks Sri-kehati yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018) / Ida Meilisa

Meilisa, Ida (2020) Pengaruh philanthropy, community work dan environmentally-friendly terhadap pertumbuhan penjualan (studi pada perusahaan indeks Sri-kehati yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2018) / Ida Meilisa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Meilisa Ida. 2020. Pengaruh Philanthropy Community Work dan Environmentally-friendly terhadap Pertumbuhan Penjualan (Studi pada Perusahaan Indeks SRI-KEHATI yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2018). Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Makaryanawati S.E. M.Si. Ak. CA Kata kunci Aktivitas Corporate Social Responsibility Philanthropy Community Work Environmentally-Friendly Pertumbuhan Penjualan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang lebih kuat antara aktivitas CSR (philanthropy community work dan environmentally-friendly) terhadap pertumbuhan penjualan dengan menggunakan stakeholder theory. Penelitian ini menganalisis laporan tahunan dan laporan keberlanjutan dari 13 perusahaan yang termasuk dalam indeks SRI-KEHATI selama periode 2014 sampai 2018. Perusahaan tersebut dipilih karena memiliki kinerja yang baik dalam mendorong usaha-usaha berkelanjutan serta memiliki kesadaran terhadap lingkungan hidup sosial dan tata kelola perusahaan yang baik atau disebut Sustainable and Responsible Investment (SRI). Analisis yang digunakan dalam penelitian adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan pengaruh yang beragam yaitu positif negatif dan tidak berpengaruh. Pengaruh positif diperoleh dari biaya yang dikeluarkan perusahaan atas pemberian amal atau donasi (philanthropy) sedangkan biaya community work CSR tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan penjualan. Hal ini berarti bahwa semakin tinggi pengeluaran untuk pemberian amal atau donasi (philanthropy) maka semakin tinggi pula pertumbuhan penjualan perusahaan dan begitu juga sebaliknya. Pengaruh negatif dalam penelitian ditemukan pada skema keramahan lingkungan (environmentally-friendly) terhadap pertumbuhan penjualan. Hal tersebut mengindikasikan bahwa semakin tinggi pengeluaran biaya atas aktivitas CSR yang terkait dengan skema keramahan lingkungan (environmentally-friendly) mengarah pada penurunan pertumbuhan penjualan perusahaan. Penelitian selanjutnya perlu memilih salah satu sektor misalnya sektor keuangan agar hasil penelitian lebih fokus dan spesifik. Dengan demikian penelitian yang dilakukan dapat membuktikan manfaat dari aktivitas CSR terhadap pertumbuhan penjualan. Peneliti selanjutnya juga dapat membuat studi komparatif dari aktivitas CSR di negara maju dan berkembang karena terdapat perbedaan pertimbangan keputusan pembelian antara keduanya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/150950

Actions (login required)

View Item View Item