faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan sistem e-filing pada wajib pajak orang pribadi non karyawan di kpp pratama pare / Rosdiana Zulia Safitri - Repositori Universitas Negeri Malang

faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan sistem e-filing pada wajib pajak orang pribadi non karyawan di kpp pratama pare / Rosdiana Zulia Safitri

Safitri, Rosdiana Zulia Safitri (2021) faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan sistem e-filing pada wajib pajak orang pribadi non karyawan di kpp pratama pare / Rosdiana Zulia Safitri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejumlah faktor yang mempengaruhi penggunaan sistem e-filing pada Wajib Pajak Orang Pribadi Non Karyawan di KPP Pratama Pare. Ekspektasi kinerja ekspektasi usaha pengaruh sosial kondisi yang memfasilitasi dan kepercayaan diprediksi dapat mempengaruhi penggunaan sistem e-filing. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kuantitatif dengan teknik sampling insidental. Subjek penelitian adalah Wajib Pajak Orang Pribadi Non Karyawan di KPP Pratama Pare yaitu pelaku usaha dan pekerja bebas dengan jumlah sampel 100 Wajib Pajak. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ekspektasi kinerja ekspektasi usaha pengaruh sosial kondisi yang memfasilitasi dan kepercayaan berpengaruh secara positif terhadap penggunaan sistem e-filing pada Wajib Pajak Orang Pribadi Non Karyawan di KPP Pratama Pare. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem e-filing secara efektif dapat meningkatkan produktivitas Wajib Pajak khususnya dalam pelaporan SPT karena e-filing menawarkan efisiensi waktu tenaga dan biaya. Selain itu sistem e-filing relatif mudah dipahami dan digunakan. Adapun pengaruh sosial seperti teman dan rekan kerja ketersediaan jaringan dan perangkat yang mendukung serta perasaan percaya terhadap integritas pemerintah dan keamanan internet menjadi bagian yang mempengaruhi penggunaan sistem e-filing.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Sep 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/150449

Actions (login required)

View Item View Item