peran pemerintah desa dalam pengembangan desa wisata di desa medowo kecamatan kandangan kabupaten kediri / ari kurniawan - Repositori Universitas Negeri Malang

peran pemerintah desa dalam pengembangan desa wisata di desa medowo kecamatan kandangan kabupaten kediri / ari kurniawan

Kurniawan, Ari Kurniawan (2021) peran pemerintah desa dalam pengembangan desa wisata di desa medowo kecamatan kandangan kabupaten kediri / ari kurniawan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Banyaknya potensi yang dimiliki oleh desa menjadikan pemikiran baru untuk menjadikan kawasan desa dikembangkan menjadi desa wisata sebagai sarana dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pelaksanaan pengembangan desa wisata tentunya tidak akan terlepas dari peran pemerintah desa sebagai stakeholder maupun masyarakatnya sendiri sebagai pendukung. Sehingga diperlukan adanya kerjasama perencanaan pengelolaan dan pelaksanaan yang konsisten. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mendeskripsikan (1) sejarah berdirinya Desa Medowo menjadi desa wisata (2) peran pemerintah desa dalam pengembangan Desa Wisata Medowo Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. (3) faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pengembangan Desa Wisata Medowo Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. (4) upaya mengatasi hambatan dalam pengembangan Desa Wisata Medowo Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data primer dalam penelitian ini terdiri dari peristiwa atau kejadian dan informan. Sumber data sekunder berupa dokumen. Pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi lapangan wawancara mendalam dan dokumentasi. Analisis datanya menggunakan reduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini mendeskripsikan (1) sejarah dibentuknya Desa Medowo menjadi desa wisata yaitu adanya potensi desa inisiator penggagas Desa Wisata Medowo adalah pemerintah desa dan BPD musyawarah desa kerjasama dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kediri keberadaan Desa Wisata Medowo berdampak positif bagi ekonomi masyarakat. (2) peran pemerintah desa dalam pengembangan Desa Wisata Medowo Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri yaitu motivator fasilitator dinamisator dan promosi. Sebagai motivator pemerintah desa memotivasi masyarakat investor dan pelaku UKM. Sebagai fasilitator pemerintah desa menyediakan berbagai fasilitas fisik seperti tempat parkir toilet umum fasilitas jalan desa serta jalan menuju tempat-tempat wisata. Sebagai dinamisator pemerintah desa berperan cukup baik dalam mengajak masyarakat dan semua pihak terkait untuk turut andil bekerjasama dan bersinergi dalam pengembangan Desa Wisata Medowo. Pemerintah desa dalam mempromosikan desanya melaui promosi secara langsung seperti mengikuti pameran dan Festival Dhahar Durian. Sedangkan promosi menggunakan perantara media pemerintah desa menggunakan media sosial Instagram dan Facebook. (3) faktor pendukung dan penghambat dalam pengembangan Desa Wisata Medowo dimulai dari faktor pendukung yaitu potensi desa dan keterlibatan masyarakat sedangkan faktor penghambatnya adalah SDM yang masih tergolong rendah. (4) upaya dalam mengatasi hambatan pengembangan Desa Wisata Medowo yaitu pemerintah desa bekerjasama dengan dinas-dinas terkait untuk mengadakan pelatihan-pelatihan keterampilan serta seminar mengenai pengembangan desa wisata. Saran yang diberikan peneliti setelah melakukan penelitian antara lain (1) Kepada Pemeritah Desa Medowo Perlunya pengkoordinasian dengan baik kepada masyarakat untuk tetap menjaga kebersihan dengan cara melakukan kerja bakti secara rutin satu bulan sekali perlunya perbaikan segera tempat parkir serta akses menuju tempat-tempat wisata agar memudahkan dan memberi kenyamanan bagi wisatawan perlu dilakukan pemasangan penunjuk jalan menuju tempat-tempat wisata serta pusat informasi desa wisata penerangan jalan perlu diperbanyak agar dapat memberikan rasa aman dan nyaman wisatawan yang mungkin berkunjung atau melintasi jalan desa pada waktu malam hari diperlukan pembuatan banner pamflet peta wisata mengenai Desa Wisata Medowo agar dapat memudahkan wisatawan diperlukan perluasan promosi dengan cara bekerjasama dengan agen travel wisata dan pembuatan youtube dan website serta pelatihan terkait SDM harus terus dilakukan secara berkala atau diprogramkan. (2) Kepada Masyarakat Desa Medowo masyarakat harus lebih meningkatkan sadar wisata dan sapta pesona terutama dalam hal kebersihan dan keindahan serta harus lebih kreatif dan inovatif dalam menciptakan produk guna membangun jiwa kewirausahaan yang tinggi sehingga mampu untuk terus berkreasi dan lebih maju. (3) Peneliti Berikutnya diharapkan mampu memahami dengan benar tentang peran pemerintah desa dalam pengembangan desa wisata sehingga peneliti berikutnya mampu memberikan solusi yang lebih baik terhadap upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat di desa wisata tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Kepelatihan Olahraga (PKO) > S1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Aug 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/146839

Actions (login required)

View Item View Item