Mahendra, Yusril Ihza (2020) Survei kondisi fisik atlet bolabasket Hutama Manggala (HUMAN) usia 16-18 tahun di Kota Malang / Yusril Ihza Mahendra. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
RINGKASAN Mahendra Yusril Ihza. 2020. Survei Kondisi Fisik Atlet Bolabasket Hutama Manggala (Human) Usia 16-18 Tahun Di Kota Malang. Skripsi Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Dosen Pembimbing Dr. Siti Nurrochmah M.Kes. Kata Kunci kondisi fisik atlet bolabasket Dalam kehidupan sehari-hari manusia tidak akan terlepas dengan aktivitas aktivitas itu dapat berupa keaktifan gerak anggota badan yang sesuai dengan fungsinya masing-masing. Olahraga merupakan suatu aktivitas yang dapat dilakukan oleh siapapun kapanpun dan dimanapun mulai dari anak-anak hingga dewasa dapat melakukan aktivitas olahraga. Hal ini sejalan dengan isi Undang-Undang Dasar Republik Indonesia No 3 Tahun 2005 yang mengatakan bahwa olahraga adalah segala aktivitas yang sistematis untuk mendorong membina serta mengembangkan potensi jasmani rohani bdan sosial. Tujuan dari peneliti yaitu untuk memperoleh informasi dan mengkaji tingkat kondisi fisik atlet bolabasket Hutama Manggala (Human) usia 16-18 tahun di Kota Malang yang meliputi kelincahan (agility) daya tahan kardiovaskuler daya ledak (power) dan kekuatan (strength). Rancangan penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan model survei. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh atlet Hutama Manggala (Human) usia 16-18 tahun yang berjumlah 43 atlet. Analisis data yang digunakan adalah statistika deskriptif kuantitatif berupa mean modus median standar deviasi dan koefisien variansi. Hasil penelitian menunjukkan kelincahan 53 49% termasuk dalam kriteria baik daya tahan kardiovaskuler 48 84% termasuk dalam kriteria cukup daya ledak otot tungkai 39 54 termasuk dalam kriteria cukup kekuatan otot lengan 41 86% termasuk dalam kriteria cukup . Kesimpulan dari penelitian yang telah dilakukan ini termasuk dalam kriteria cukup . Saran yang diberikan peneliti kepada pelatih dan atlet adalah dengan menambah program latihan yang berguna untuk meningkatkan kondisi fisik atlet bolabasket Hutama Manggala (Human) Kota malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 13 Mar 2020 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/145467 |
Actions (login required)
View Item |