Achmad, Ivana Emilia (2017) Perancangan katalog sebagai media promosi "Batik Asri" Kota Malang / Ivana Emilia Achmad. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Achmad Ivana Emilia. 2017. Perancangan Katalog Sebagai Media Promosi Batik Asri Kota Malang. Skripsi. Program Studi Desain Komunikasi Visual. Jurusan Seni dan Desain. Fakultas Sastra. Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. Sarjono M.Sn dan Ike Ratnawati S.Pd M.Pd Kata Kunci Batik Asri Media Promosi Katalog Industri kerajinan Batik di Kota Malang cukup bervariasi ada yang berupa produksi batik rumahan dan ada pula yang berupa distributor batik. Sebagai contoh Batik Blimbing Batik Celaket dan Andis Batik merupakan beberapa contoh industri batik rumahan yang cukup dikenal oleh masyarakat Kota Malang. Namun selain nama nama industri kerajinan batik yang terkenal tersebut sebenarnya masih ada satu industry batik rumahan yang masih belum diketahui oleh masyarakat Kota Malang dan memiliki ciri khas Kota Malang juga yakni Batik Asri Kota Malang. Corak batik dengan ragam warna yang unik dan khas dari Malang menjadi ciri khas dari Batik Asri. Produk Batik Asri mengangkat tema khas Kota Malang sebagai salah satu motif batik seperti Tugu Malang Topeng Malangan bunga teratai dan bunga puring. Batik Jumputan dan Batik Sasirangan juga merupakan hasil produksi Batik Asri dengan ragam corak dan warna yang cukup menarik. Batik Asri yang telah berdiri sejak tahun 2008 ini belum memiliki media promosi yang efektif dan efisien untuk mengenalkan produknya kepada masyarakat Kota Malang. Kegiatan promosi yang pernah dilakukan hanya melalui web online dan penggunaan media promosi berupa banner yang digunakan pada saat melakukan pameran di beberapa acara yang diadakan oleh Pemerintah Kota Malang. Perancangan media promosi bertujuan untuk memperkenalkan Batik Asri kepada seluruh masyarakat di Kota Malang melalui media promosi berupa katalog diharapkan melalui media promosi ini dapat menarik minat konsumen untuk lebih lebih mengenal hasil produk budaya lokal serta meningkatkan penjualan bagi Batik Asri . Model perancangan menggunakan Sadjiman Sanyoto. Yaitu pengumpulan data melalui data perusahaan (klien) dan data kompetitor. Perancangan ini menghasilkan katalog berukuran 21 59x27 94 cm sebagai media utama dan media pendukung berupa x-banner berukuran 160x60 cm poster berukuran A3 brosur booklet berukuran A2 serta flyer berukuran A5. ABSTRACT Achmad Ivana Emilia. 2017. Designing Catalog as Promotional Media of Batik Asri Malang. Thesis. Visual Communication Design Study Program. Art and Design Department. Faculty of Letter. State University of Malang. Guidance Drs. Sarjono M.Sn and Ike Ratnawati S.Pd M.Pd Keywords Batik Asri Promotional Media Catalog Batik craft industry in Malang is quite varied there is a form of home batik production and there is also a form of batik distributor. For example Batik Blimbing Batik Celaket and Andis Batik are some examples of batik home industry which are quite well known by the people of Malang. However in addition to the famous of batik craft industry actually there is still one home batik industry that is still not known by the people of Malang and has a typical city of Malang as well namely Batik Asri Malang. Batik style with a variety of unique and distinctive colors from Malang became the hallmark of Batik Asri. Batik Asri products bring the typical theme of Malang as one of batik motif like Tugu Malang Malangan Mask lotus flower and puring flower. Batik Jumputan and Batik Sasirangan is also the result of Batik Asri production with a variety of shades and colors which are quite interesting. Batik Asri which has been established since 2008 has not had an effective and efficient promotion media to introduce its products to the people of Malang. Promotional activities that have been done only through the online web and promotional media in the form of banners that are used at the time to exhibit in some events held by the Government of Malang. The design of promotional media aims to introduce Batik Asri to the entire community in Malang through a promotional media in the form of catalogs it is expected that through this promotion media can attract consumers to be more familiar with local cultural products and increase sales for Batik Asri . The design model uses Sadjiman Sanyoto. That is data collection through client data and competitor data. This design produces 21.59x27 94 cm catalog as main media and supporting media in the form of xx banner measuring 160x60 cm A3 size poster brochure A2 size booklet and A5 size flyer.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 04 Aug 2017 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2017 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/14540 |
Actions (login required)
View Item |