pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis android berbantuan ispring suite 9 untuk meningkatkan kemandirian dan hasil belajar siswa mata pelajaran administrasi umum kelas x otkp smk negeri 2 kediri / kiki zilfia auliatul maurisa - Repositori Universitas Negeri Malang

pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis android berbantuan ispring suite 9 untuk meningkatkan kemandirian dan hasil belajar siswa mata pelajaran administrasi umum kelas x otkp smk negeri 2 kediri / kiki zilfia auliatul maurisa

Maurisa, Kiki Zilfia Auliatul Maurisa (2021) pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis android berbantuan ispring suite 9 untuk meningkatkan kemandirian dan hasil belajar siswa mata pelajaran administrasi umum kelas x otkp smk negeri 2 kediri / kiki zilfia auliatul maurisa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian pengembangan media pembelajaran mobile learning berbasis android untuk meningkatkan kemandirian dan hasil belajar peserta didik dilatar belakangi oleh kurangnya inovasi media pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran daring selama pandemi Covid-19 di SMK Negeri 2 Kediri. Tujuan penelitian dan pengembangan ini yaitu untuk (1) Mengembangkan media pembelajaran mobile learning berbasis android (2) Mengetahui kelayakan produk media pembelajaran mobile learning berbasis android melalui ahli media ahli materi dan uji coba kelompok kecil (3) Mengetahui perbedaan kemandirian dan hasil belajar peserta didik yang menggunakan media pembelajaran mobile learning berbasis android dengan yang tidak menggunakan media pembelajaran mobile learning berbasis android. Penelitian ini menggunakan model penelitian dan pengembangan R amp D yang mengambil teori dari Borg amp Gall yang dimodifikasi menjadi 8 langkah yaitu (1) Penelitian dan pengumpulan informasi awal (2) Perencanaan (3) Pengembangan format produk awal (4) Validasi produk (5) Revisi produk (6) Uji coba awal (7) Revisi produk (8) Uji coba lapangan. Subjek uji coba adalah peserta didik SMK Negeri 2 Kediri kelas X OTKP 2 sebagai kelas kontrol dan kelas X OTKP 3 sebagai kelas eksperimen yang sedang menempuh mata pelajaran Administrasi Umum. Jenis data yang digunakan berupa data kualitatif dan kuantitatif. Teknik analisis data kualitatif didapatkan dari kritik dan saran melalui wawancara dan kuisioner yang kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Teknik analisis kuantitatif didapatkan dari hasil instrumen validasi ahli media validasi ahli materi instrumen penilaian peserta didik terhadap media pembelajaran Stemrling instrumen kemandirian belajar serta hasil belajar peserta didik ranah kognitif yang kemudian dianalisis menggunakan teknik deskriptif persentase. Hasil produk penelitian dan pengembangan ini bernama Stemrling (Study Mobile Learning) dengan hasil persentase penilaian validasi ahli materi sebesar 98 33% dan 96 67% validasi ahli media sebesar 97 36% dan uji coba penggunaan sebesar 91 98%. Sedangkan hasil perbedaan kemandirian belajar kelas eksperimen sebesar 86% dan kelas kontrol sebesar 69%. Serta hasil perhitungan rata-rata post-test hasil belajar kelas eksperimen sebesar 93 dan kelas kontrol sebesar 83. Artinya terdapat perbedaan yang signifikan rata-rata kemandirian dan hasil belajar peserta didik yang menggunakan Stemrling dan yang tidak menggunakan Stemrling. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran mobile learning berbasis android berbantuan Ispring Suite 9 pada mata pelajaran Administrasi Umum sangat layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran untuk meningkatkan kemandirian dan hasil belajar peserta didik kelas X OTKP SMK Negeri 2 Kediri. Saran yang diberikan kepada peneliti selanjutnya adalah mengembangkan produk serupa pada kompetensi dasar lain di mata pelajaran Administrasi Umum. Aspek penilaian tidak hanya pada ranah kognitif melainkan juga psikomotorik dan afektif selain itu juga penting untuk lebih mengembangkan pada pengolahan data hasil evaluasi agar langsung terekap dalam satu file tabulasi nilai. Mengembangkan media pembelajaran pada sistem operasi lainnya seperti iOS (iPhone Operating System) dan aplikasi dapat dipublikasikan pada toko aplikasi Google Playstore.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 25 Aug 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/143544

Actions (login required)

View Item View Item