Pengembangan bahan ajar menulis puisi untuk SMA dengan pendekatan kontekstual / Saif Al Hadi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar menulis puisi untuk SMA dengan pendekatan kontekstual / Saif Al Hadi

Hadi, Saif Al (2011) Pengembangan bahan ajar menulis puisi untuk SMA dengan pendekatan kontekstual / Saif Al Hadi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pembelajaran menulis puisi merupakan salah satu bentuk pembelajaran apresiasi sastra yang bertujuan untuk mengembangkan pemahaman penghayatan dan sikap positif terhadap karya sastra Indonesia sebagai khasanah kekayaan bangsa. Kegiatan menulis tidak dapat menghasilkan sebuah tulisan secara spontan tetapi membutuhkan sebuah proses. Namun pembelajaran menulis puisi masih kurang berjalan baik karena kurangnya fasilitas yang mendukung dan tidak sesuainya strategi pembelajaran yang dipilih. Untuk menyikapi hal tersebut solusi yang ditawarkan adalah mengembangkan bahan ajar menulis puisi dengan pendekatan kontekstual. Pendekatan kontekstual ini dipilih karena dinilai sesuai untuk pembelajaran menulis puisi. Untuk mengembangkan bahan ajar yang layak landasan teori yang digunakan adalah teori pengembangan bahan ajar pengembangan keterampilan menulis puisi mengembangkan aspek (1) isi (2) penyajian (3) bahasa dan (4) tampilan bahan ajar. Teori pengembangan bahan ajar menajdi pedoman dalam merancang dan mengembangkan bahan ajar yang layak. Teori tentang keterampilan menulis puisi dianalisis untuk dapat menghasilkan bahan ajar yang sesuai dengan materi menulis puisi sedangkan aspek isi penyajian bahasa dan tampilan menjadi tolak ukur atau batasan dalam mengembangkan bahan ajar yang layak. Penelitian ini dilakukan dengan teknik penelitian dan pengembangan yang bersifat analisis deskriptif kuantitatif. Pengembangan bahan ajar ini disesuaikan untuk siswa SMA. Tahapan-tahapan yang dilakukan dalam pengembangan ini terdiri atas (1) penelitian pendahuluan (2) pengembangan awal dan (3) pengembangan akhir. Kegiatan yang dilaksanakan dalam penelitian pendahuluan adalaha mengidentifikasi kurikulum dan siswa merumuskan tujuan dan menentukan spesifikasi bahan ajar. Kegiatan yang dilaksanakan dalam pengembangan awal adalah menyusun draft bahan ajar mengembangkan bahan ajar menguji kelayakan bahan ajar pada pakar dan merevisi bahan ajar. Kegiatan yang dilaksanakan dalam pengembangan akhir adalah uji lapangan dan revisi kahir bahan ajar. Dari kegiatan uji kelayakan oleh ahli penulisan puisi diperoleh kesimpulan bahwa bahan ajar yang dihasilkan memiliki rata-rata persentase kelayakan isi 87 5% dengan kategori sangat layak penyajian 75% dengan kategori layak bahasa 87 58% dengan kategori sangat layak tampilan 87 5% dengan kategori sangat layak. Dari kegiatan uji kelayakan oleh praktisi (guru) diperoleh kesimpulan bahwa bahan ajar yang dihasilkan memiliki rata-rata persentase kelayakan isi 93 7% dengan kategori sangat layak penyajian 100% dengan kategori sangat layak bahasa 87 5% dengan kategori sangat layak tampilan 95 3% dengan kategori sangat layak. Dari data ini dapat disimpulkan bahwa bahan ajar yang dikebangkan dikategorikan sangat layak untuk digunakan. Sementara itu dari penjaringan data kepada peserta didik yang dilaksanakan pada tangaal diperoleh kesimpulan bahwa bahan ajar yang dihasilkan memiliki rata-rata persentase kelayakan isi 85% dengan kategori sangat layak penyajian 84 1% dengan kategori sangat layak bahasa 86 2% dengan kategori sangat layak tampilan 89 3% dengan kategori sangat layak. Dari data ini disimpulkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan dikategorikan layak untuk digunakan. Kesimpulan dari pengembangan ini adalah dihasilkannya bahan ajar menulis puisi dengan pendekatan kontekstual. Spesifikasi bahan ajar tersebut adalah memiliki materi yang luas dan dalam dengan penerapan konsep yang akurat memiliki sajian yang sistematis dan berpusat pada pengembangan keterampilan proses memiliki bahasa yang komunikatif dan sesuai dengan perkembangan siswa dan memiliki tampilan yang menarik. Bahan ajar ini memiliki tiga bab yang terdiri dari materi puisi lama materi puisi baru dan materi pengayaan tentang unsur-unsur pembentuk puisi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 07 Jun 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/143121

Actions (login required)

View Item View Item