Perancangan artbook berbasis cerita Dawar Wulan dan Menak Jingga sebagai panduan ide visual / Ken Natasha Violeta - Repositori Universitas Negeri Malang

Perancangan artbook berbasis cerita Dawar Wulan dan Menak Jingga sebagai panduan ide visual / Ken Natasha Violeta

Violeta, Ken Natasha (2014) Perancangan artbook berbasis cerita Dawar Wulan dan Menak Jingga sebagai panduan ide visual / Ken Natasha Violeta. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Violeta Ken Natasha. 2014. Perancangan Artbook Berbasis Cerita Damar Wulan dan Menak Jingga sebagai Panduan Ide Visual. Skripsi Program Studi S1 Desain Komunikasi Visual Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Drs. Didiek Rahmanadji M.Pd (II) Andreas Syah Pahlevi S.Sn M.Sn. Kata Kunci damar wulan cerita rakyat artbook desain karakter. Hiburan merupakan salah satu kebutuhan penting manusia. Seiring perkembangan zaman berbagai jenis hiburan pun ditawarkan dan dikemas dalam berbagai jenis media seperti game film animasi komik dan lain sebagainya. Indonesia juga merupakan negara penikmat hiburan seperti yang disebutkan di atas. Namun sayangnya porsi hiburan berbasis lokal lebih sedikit dari buatan luar negeri. Kurangnya pengembangan konten lokal oleh generasi muda menjadi penyebabnya. Padahal jika dikembangkan konten lokal tidak hanya bisa menjadi pemasukan bagi negara dan membuka lapangan pekerjaan baru namun sekaligus mengenalkan kebudayaan Indonesia ke masyarakat dunia. Salah satu langkah pengembangan konten lokal ini adalah Perancangan artbook Berbasis Cerita Damar Wulan dan Menak Jingga yang berjudul Kathana Damar Wulan. Perancangan artbook menggunakan metode deskiptif observasi gambar dan literatur. Data utama perancangan diambil dari observasi lapangan. Sementara data sekunder didapat dari studi literatur dan produk kreatif lainnya. Karena Damar Wulan merupakan cerita mitos. Sehingga tidak ada paten tentu dalam referensinya. Referensi yang ada adalah wayang klithik serta film Damar Wulan yang dirilis tahun 1983. Dalam Artbook versi awal ini fokus kepada perancangan tokoh utama yang ada dalam Cerita Damar Wulan dalam bentuk yang sudah berakulturasi dengan budaya saat ini. Artbook memiliki ketebalan 60 halaman dengan studi karakter sebagai fokus utama dan studi environment sebagai tambahan. Dengan adanya artbook ini diharapkan masyarakat dapat mengenal kembali salah satu cerita rakyat yaitu Damar Wulan dan melestarikannya. Artbook ini juga diharapkan menginspirasi masyarakat dalam pelestarian kebudayaan Indonesia lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 16 Oct 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/14283

Actions (login required)

View Item View Item