Pemanfaatan aspek budya Indonesia dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 / Sherly Ayu Dwi Ratnasari - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemanfaatan aspek budya Indonesia dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 / Sherly Ayu Dwi Ratnasari

Ratnasari, Sherly Ayu Dwi (2018) Pemanfaatan aspek budya Indonesia dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 / Sherly Ayu Dwi Ratnasari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Ratnasari. Sherly A. D. 2015. Pemanfaatan Aspek Budaya Indonesia dalam Buku Teks BIPA Lentera Indonesia 3. Skripsi Jurusan Sastra Indonesia Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Widodo HS. M.Pd (II) Dr. Gatut Susanto M.M M.Pd. Kata kunci Buku Teks BIPA Lentera Indonesia 3 Aspek Budaya Indonesia Buku teks BIPA memegang peranan penting dalam pembelajaran BIPA. Buku teks BIPA memuat materi-materi pembelajaran BIPA yang bertujuan untuk mencapai sasaran belajar. Materi pembelajaran BIPA berorientasi pada budaya Indonesia. Materi dalam buku teks BIPA yang memuat budaya Indonesia akan membantu pembelajar BIPA dalam mengaktualisasikan diri dengan kehidupan masyarakat Indonesia sekaligus membantu memudahkan pembelajar dalam mempelajari bahasa Indonesia. Pemberian materi budaya dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia membekali pembelajar BIPA agar mampu berbahasa Indonesia sesuai dengan situasi dan kondisinya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) wujud budaya Indonesia (2) penyajian materi budaya dan (3) hubungan antara isi materi budaya pada setiap unit sajian materi dengan catatan budaya dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain penelitian deskriptif. Data penelitian berupa data tulis (paparan verbal) tentang deskripsi wujud budaya Indonesia penyajian materi budaya dan hubungan antara isi materi budaya pada setiap unit sajian materi dengan catatan budaya dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik studi dokumen. Instrumen utama yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu peneliti sendiri yang didukung dengan instrumen tambahan berupa tabel pengumpul data. Untuk menjaga keabsahan data dilakukan peningkatan ketekunan dalam penelitian perpanjangan pengamatan diskusi teman sejawat dan bimbingan intensif dengan dosen pembimbing skripsi. Kegiatan analisis data dimulai dari tahap reduksi data yang meliputi identifikasi dan klasifikasi tahap penyajian data tahap penyimpulan dan tahap verifikasi data. Berdasarkan hasil analisis data tersebut diperoleh tiga simpulan hasil penelitian sebagai berikut. Pertama wujud budaya Indonesia dalam bentuk budaya material dan nonmaterial dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 saling berkaitan. Budaya material meliputi kesenian masakan Indonesia perkebunan perikanan mata pencaharian kesehatan teknologi terapan dan pemilihan umum muncul sebagai topik utama pada setiap unit pembelajaran terdiri atas materi-materi pembelajaran. sementara itu budaya nonmaterial meliputi nilai norma kepercayaan dan bahasa muncul pada satuan materi pembelajaran yang terdapat dalam budaya material. Kedua materi bermuatan budaya Indonesia muncul pada satuan materi yang disajikan dalam materi kebahasaan keterampilan berbahasa dan catatan budaya pada setiap unit pembelajaran. Setiap materi pada tiap unit pembelajaran memuat budaya Indonesia kecuali kosakata. Kosakata dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 tidak memuat budaya Indonesia karena kosakata dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 bukan bertujuan untuk membelajarkan budaya tetapi untuk membelajarkan bahasa yang memuat budaya. Ketiga isi materi budaya pada setiap unit sajian materi dengan catatan budaya saling berhubungan. Setiap unit sajian materi dalam buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 yang memuat budaya Indonesia memiliki keterkaitan dengan catatan budaya berdasarkan topik pada setiap unit pembelajaran. Topik yang bermuatan budaya pada setiap unit pembelajaran muncul pada satuan materi pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian disarankan bagi penulis buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 agar memilih tema wacana mengenai budaya Indonesia pada setiap unit secara berurutan. Penulis harus menentukan skala prioritas agar pembelajar BIPA dapat memahami hubungan logis antara satu bahasan dengan bahasan lainnya. Bagi pengembang buku teks BIPA agar menyusun dan mengembangkan buku teks BIPA yang berkualitas dengan memasukkan unsur budaya Indonesia pada setiap materi pembelajaran agar buku teks BIPA yang dihasilkan dapat membekali pembelajar BIPA dalam mempelajari bahasa Indonesia sesuai dengan situasi dan kondisi di mana mereka belajar. Bagi pengajar BIPA disarankan agar dalam memilih dan memberikan materi pembelajaran yang berorientasi budaya harus sesuai dengan tujuan pembelajaran baik yang bertujuan belajar bahasa atau belajar budaya. Bagi pembelajar BIPA agar memanfaatkan buku teks BIPA Lentera Indonesia 3 secara maksimal dalam pembelajaran BIPA. Buku teks BIPA Lentera Indonesia 3. Hal ini bertujuan agar pengetahuan mengenai budaya Indonesia dalam bentuk budaya material dan nonmaterial yang diperoleh dalam pembelajaran BIPA dapat membantu pembelajar dalam mempelajari bahasa dan mengaktualisasikan diri dengan budaya Indonesia secara tepat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Mar 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/142431

Actions (login required)

View Item View Item