Perancangan katalog Jurusan Seni dan Desain Fakultas sastra Universitas Negeri Malang berbasis fotografi sebagai media informasi / Een Pradhana Putri - Repositori Universitas Negeri Malang

Perancangan katalog Jurusan Seni dan Desain Fakultas sastra Universitas Negeri Malang berbasis fotografi sebagai media informasi / Een Pradhana Putri

Putri, Een Pradhana (2012) Perancangan katalog Jurusan Seni dan Desain Fakultas sastra Universitas Negeri Malang berbasis fotografi sebagai media informasi / Een Pradhana Putri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Perancangan Katalog Seni dan Desain Fotografi Media Informasi. Katalog adalah sebuah buku yang berisikan keterangan atau daftar yang disusun untuk tujuan tertentu bisa disertakan dengan gambar-gambar atau tidak. Fungsi dari katalog antara lain memberikan informasi tentang suatu produk yang sedang dipromosikan yang sifatnya lebih mendetail dan memudahkan pemakai jasa/konsumen menemukan informasi yang diinginkan. Kondisi katalog yang ada di Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang masih cenderung statis dan tidak disertai dengan ilustrasi yang menarik sehingga kurang menarik perhatian bagi pembacanya khususnya remaja dan masyarakat luas. Pada saat ini remaja serta masyarakat luas memiliki selera desain yang lebih dinamis dengan warna-warna yang lebih mencolok dikarenakan teknologi yang semakin maju sehingga memunculkan desain-desain baru yang lebih berani dan menarik. Perancangan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan informasi tentang Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang yang mencakup visi misi tujuan kewenangan kelulusan pilihan mata kuliah karya-karya mahasiswa pameran jurusan serta kelengkapan fasilitas yang dimiliki oleh jurusan dengan gaya desain simply pop art. Desain dibuat minimalis tetapi tetap ceria dengan warna mencolok dan komunikatif dengan fotografi sebagai ilustrasinya. Jenis fotografi yang dipakai antara lain fashion photography katalog fotografi dokumentasi fotografi produk dan fotografi dengan olah digital imaging. Perancangan ini menggunakan model perancangan prosedural yang prosedurnya dimodifikasi dari model perancangan Sanyoto. Prosedur yang dipakai pada perancangan ini dimulai dari latar belakang rumusan masalah tujuan masalah data perancangan analisis dan sintesis sehingga terwujud konsep perancangan. Konsep dari perancangan ini adalah mengambil tema simply pop art desain akan dibuat minimalis tetapi tetap ceria dan komunikatif dengan fotografi sebagai ilustrasinya. Perancangan ini menghasilkan media katalog bertema simply pop art yang efektif mendukung informasi tentang Jurusan Seni dan Desain di Universitas Negeri Malang berupa visi misi tujuan kewenangan kelulusan mata kuliah pilihan karya mahasiswa pameran-pameran serta perlengkapan studio yang disajikan dengan ilustrasi fotografi. Jenis fotografi yang dipakai pada perancangan ini antara lain fashion photography katalog fotografi dokumentasi fotografi produk dan fotografi dengan olah digital imaging. Media pendukungnya antara lain katalog digital brosur merchandise kaos pin stiker dan packaging. Selain berujuan untuk memecahkan masalah yang ada pada latar belakang memadukan beberapa jenis fotografi diharapkan dapat membuat pembaca tertarik saat membaca katalog ini sehingga informasi tentang Jurusan Seni dan Desain Universitas Negeri Malang dapat tersampaikan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: library UM
Date Deposited: 31 Aug 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/14164

Actions (login required)

View Item View Item