Perancangan katalog peninggalan Kerajaan Majapahit di Wilayah Trowulan berbasis fotografi / Trias Widha Andari - Repositori Universitas Negeri Malang

Perancangan katalog peninggalan Kerajaan Majapahit di Wilayah Trowulan berbasis fotografi / Trias Widha Andari

Andari, Trias Widha (2012) Perancangan katalog peninggalan Kerajaan Majapahit di Wilayah Trowulan berbasis fotografi / Trias Widha Andari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci katalog fotografi katalog Majapahit Trowulan Trowulan adalah sebuah desa kecil di Kabupaten Mojokerto yang dahulu merupakan pusat pemerintahan Kerajaan Majapahit. Di wilayah ini terdapat peninggalan fisik Kerajaan Majapahit berupa gapura candi petirtaan makam dan lainnya yang berada di lokasi terpisah. Sebagian sering dikunjungi wisatawan sebagian lagi tidak. Padahal secara keseluruhan peninggalan Kerajaan Majapahit di wilayah Trowulan ini dapat memberikan gambaran tentang sistem tata kota Kerajaan Majapahit yang saat ini masih diterapkan di Indonesia. Tujuan perancangan ini adalah membuat media yang dapat menarik perhatian wisatawan untuk mengunjungi tempat peninggalan Kerajaan Majapahit di wilayah Trowulan secara keseluruhan. Model yang digunakan dalam perancangan ini adalah model perancangan prosedural yang bersifat deskriptif. Model ini berisi langkah-langkah yang harus diikuti untuk menghasilkan media komunikasi visual yang dibutuhkan. Perancangan dimulai dengan pemaparan latar belakang perumusan masalah dan tujuan perancangan identifikasi analisis dan sintesis hingga menghasilkan sebuah konsep perancanag yang selanjutnya dieksekusi menjadi desain final. Hasil dari perancangan ini buku katalog dan katalog online (website) berbasis fotografi. Buku katalog yang dilengkapi dengan informasi situs memiliki kelebihan dapat disimpan dan dibaca berulang-ulang. Keterbatasan jangkauan penyebaran media cetak ditanggulangi dengan media online berupa website yang dapat menjangkau semua wilayah. Katalog baik cetak maupun online ini berfungsi sebagai teaser atau penarik perhatian. Disamping itu terdapat pula beberapa yang berfungsi sebagai pendukung katalog pada saat launching.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Jul 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/14141

Actions (login required)

View Item View Item