Nurdiana, Hanifa (2012) Perancangan buku cerita arti huruf hijaiyah bergambar untuk anak usia 3-8 tahun / Hanifa Nurdiana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci buku cerita anak usia 3-8 tahun. Sangat beruntunglah kita umat Islam masih bisa membaca Al Qur an mempelajarinya mengkajinya dan mengamalkan ajaran-ajaranya sesuai dengan petunjuk Allah SWT. Barang siapa membacanya Allah akan memberikan pahala sepuluh derajat dari setiap hurufnya. Betapa besar pahala yang disediakan Allah bagi umat Islam yang membaca Al-Qur an. Mengenai huruf hija iyah tanpa disadari pada hakikatnya tiap-tiap huruf hija iyah dalam Al-Qur an memiliki rahasia dan makna yang istimewa. Hal tersebut dapat dilihat pada pertengahan do a khatam Al-Qur an. Rahasia makna huruf hija iyah tersebut meliputi masalah akidah fiqhiyah muamalah moral tasawuf dan sebagainya. Intinya dari setiap huruf hija iyah yang kita baca dalam Al-Qur an kita memohon kepada Allah agar menjadi manusia sempurna (Insan Kamil) yakni sebagai orang mukmin dan muslim yang sempurna baik dari jasmani maupun rohani dari aspek individual maupun sosial dan dari aspek material maupun spiritual. Diharapkan dengan perancangan buku ini anak lebih memahami dan terpacu untuk senantiasa menyelami ajaran-ajaran dalam Al-Qur an untuk kemudian mengejawantahkannya dalam laku hidup sehari-hari. Alhasil ada suatu gerak dalam upaya meraihnya sehingga masing-masing huruf hija iyah tersebut dapat menjadi sarana pembentukan akhlak (character building). Buku cerita memiliki ukuran custom (19cm X 23cm) tebal 60 halaman dicetak full color di atas kertas art paper 230 gram dan dijilid hard cover. Perancangan dilakukan 13 Februari sampai 30 November 2011. Hasil dari perancangan menunjukkan bahwa buku cerita arti huruf hijaiyah bergambar dapat menjadi alternatif solusi masalah kesulitan orang tua mengajarkan huruf hijaiyah pada anak. Buku cerita arti huruf hijaiyah bergambar nantinya dipasarkan dengan metode prosedural. Dengan memiliki ciri khas tersendiri menjadikan produk ini memiliki daya tarik tersendiri dibanding dengan kompetitornya. Produk hasil perancangan direkomendasikan untuk direalisasikan secara komersial sedangkan proses pendekatan ilmiah perancangan direkomendasikan sebagai bahan acuan maupun perbandingan bagi peneliti lainnya untuk membuat penelitian sejenis. Hal ini dikarenakan masih minimnya judul penelitian dan perancangan yang secara spesifik mengangkat tema buku cerita arti huruf hijaiyah bergambar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 26 Jan 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/14107 |
Actions (login required)
View Item |