peningkatan keterampilan membaca pemahaman melalui media komik siswa kelas iii sdn 1 sidorejo kab. malang / nur saidah yunia sari - Repositori Universitas Negeri Malang

peningkatan keterampilan membaca pemahaman melalui media komik siswa kelas iii sdn 1 sidorejo kab. malang / nur saidah yunia sari

Sari, Nur Saidah Yunia Sari (0000) peningkatan keterampilan membaca pemahaman melalui media komik siswa kelas iii sdn 1 sidorejo kab. malang / nur saidah yunia sari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara di kelas III SDN 1 Sidorejo Kabupaten Malang diketahui bahwa penelitian ini berlatar belakang kurangnya keterampilan membaca pemahaman siswa kelas III. Hal ini disebabkan karena kurangnya kemampuan siswa untuk memahami isi dari sebuah bacaan yang disebabkan beberapa hal seperti kurangnya minat siswa untuk memahami isi bacaan kurang tertariknya siswa dengan metode ceramah tentang membaca intensif dan tidak ada pemanfaatan media yang tepat dalam pembelajaran yang Penelitian ini bertujuan (1) Mendeskripsikan penggunaan pembelajaran dengan menggunakan media komik dapat meningkatkan kemampuan membaca pemahaman siswa kelas III SDN 1 Sidorejo (2) Mendeskripsikan kemampuan membaca pemahaman dengan menggunakan media komik di kelas III SDN 1 Sidorejo. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Subyek penelitian ini yaitu siswa kelas III SD Negeri 1 Sidorejo Kabupaten Malang. Instrument penelitian ini meliputi lembar observasi dokumentasi tes wawancara dan catatan lapangan teknik analisis data yang digunakan yaitu Teknik analisis data secara kualitatif dan penelitian ini dilakukan 2 siklus. Serta menerapkan langkah-langkah pembelajaran dengan menggunakan media komik dalam pembelajaran membaca pemahaman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media komik dapat meningkatkan keterampilan membaca pemahaman siswa kelas III SDN 1 Sidorejo Kabupaten Malang. Siklus I nilai rata-rata siswa dengan 15 siswa diatas nilai ketuntasan pada siklus II nilai rata-rata siswa naik menjadi 20 siswa yang memenuhi nilai ketuntasan Siswa yang tuntas KKM lebih dari setengah jumlah keseluruhan siswa kelas III. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan media komik dapat meningkatkan keterampilan membaca pemahaman siswa serta disarankan agar guru menggunakan media komik ini ketika pembelajaran yang berhubungan dengan membaca pemahaman untuk siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 27 Aug 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/140731

Actions (login required)

View Item View Item