Perancangan komik anti korupsi untuk menumbuhkan sikap anti korupsi siswa SMP / Dhara Alim Cendekia - Repositori Universitas Negeri Malang

Perancangan komik anti korupsi untuk menumbuhkan sikap anti korupsi siswa SMP / Dhara Alim Cendekia

Cendekia, Dhara Alim (2011) Perancangan komik anti korupsi untuk menumbuhkan sikap anti korupsi siswa SMP / Dhara Alim Cendekia. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci perancangan komik anti koruspi siswa SMP. Korupsi adalah salah satu dari faktor-faktor yang menghancurkan bangsa. Oleh karenanya untuk meningkatkan kesadaran generasi penerus bangsa agar mempunyai kepribadian anti korupsi dibutuhkan media yang dapat mempengaruhi mereka salah satunya komik. Pemilihan komik sebagai media dikarenakan komik merupakan media yang disukai oleh siswa SMP. Dengan demikian diharapkan pesan yang hendak disampaikan dapat diterima dengan baik oleh target audience. Maksud dan tujuan dari disusunnya perancangan komik anti korupsi ini adalah untuk menginspirasi siswa SMP agar berkepribadian dan berperilaku anti korupsi serta berani melawan korupsi dimanapun mereka berada. Sehingga memberikan solusi terhadap permasalahan bangsa agar Indonesia terbebas dari korupsi. Model perancangan yang dibuat adalah menggunakan model perancangan yang bersifat prosedural dengan menerangkan langkah-langkah yang dilakukan untuk menghasilkan produk komik. Data yang dipakai sebagai acuan berupa data-data yang bersumber dari kepustakaan pengalaman pribadi dan dari perkuliaahan yang diikuti penulis. Hasil perancangan ini adalah satu buah komik dengan dua cerita yang menceritakan kas kelas dan kantin kejujuran. Serta media pendukung lainnya yang berupa poster pin pembatas buku poster stiker. Berdasarkan perancangan ini dapat disarankan agar dikembangkan peran komik dengan lebih mendalam tidak hanya sebagai media hiburan saja. Secara teoritik hasil perancangan ini efektif karena telah dirancang menggunakan pendekatan ilmiah sesuai dengan metodologi perancangan yang lazim. Meskipun demikian dibutuhkan ujicoba keefektifannya agar diperoleh hasil empirik sesuai dengan kebutuhan fungsinya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jan 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/14036

Actions (login required)

View Item View Item