Peran mahasiswa PPL dalam memotivasi siswa belajar bahasa Jerman di MAN 1 Malang / Dimas Pahlawanita Damayanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Peran mahasiswa PPL dalam memotivasi siswa belajar bahasa Jerman di MAN 1 Malang / Dimas Pahlawanita Damayanti

Damayanti, Dimas Pahlawanita (2009) Peran mahasiswa PPL dalam memotivasi siswa belajar bahasa Jerman di MAN 1 Malang / Dimas Pahlawanita Damayanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dalam proses belajar mengajar terjadi transfer pengetahuan dari guru ke siswa siswa ke guru dan siswa ke siswa. Selama proses belajar-mengajar guru sangat berperan dalam menumbuhkan motivasi belajar pada diri siswa terutama pada pembelajaran bahasa Jerman. Adanya motivasi yang baik dalam belajar akan menunjukkan hasil belajar yang baik juga. Prestasi yang diraih siswa sangat tergantung pada kondisi yang terjadi di lingkungan sekolah maupun kelas. Selain mengajar mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Jerman yang melaksanakan program PPL di MAN 1 Malang juga mempunyai tugas sebagai motivator. Dari hasil pengamatan diketahui terdapat berbagai kesulitan yang dialami oleh mahasiswa PPL guru bahasa Jerman maupun para siswa dalam pembelajaran bahasa Jerman. Oleh karena itu peneliti terdorong untuk meneliti mengenai peran mahasiswa PPL dalam pembelajaran bahasa Jerman di MAN 1 Malang dan strategi yang efektif untuk memotivasi siswa belajar bahasa Jerman. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang peran mahasiswa PPL dalam pembelajaran bahasa Jerman di MAN 1 Malang dan strategi yang digunakan untuk memotivasi siswa dalam belajar bahasa Jerman. Metode dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui tiga tahap yaitu (1) observasi (2) wawancara dan (3) penyebaran angket. Dari hasil penelitian pembaca dapat mengetahui kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa PPL dalam upaya memberikan motivasi belajar bahasa Jerman kepada siswa yang meliputi metode mengajar strategi yang digunakan dalam memberikan motivasi belajar dan berbagai kendala yang dihadapi selama pelaksanaan PPL. Dari serangkaian kegiatan tersebut dapat disimpulkan bahwa mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Jerman telah berusaha menjadi teladan bagi para siswa dan memberikan motivasi belajar bahasa Jerman kepada siswa selama melaksanakan program PPL di MAN 1 Malang tetapi tidak semua mahasiswa PPL melakukan perannya sebagai motivator dengan baik. Ada siswa yang tidak menyukai strategi yang digunakan oleh sebagian mahasiswa PPL akibatnya siswa menjadi semakin tidak tertarik untuk mempelajari bahasa Jerman. Oleh karena itu peneliti menyarankan kepada para calon mahasiswa PPL yang selanjutnya untuk melakukan persiapan secara matang sebelum terjun ke sekolah dan mengajar di kelas serta memahami tugas tambahan sebagai seorang guru sedangkan bagi guru bahasa Jerman dapat mengembangkan pembelajaran bahasa Jerman yang meliputi metode pengajaran media pengajaran bahan ajar yang digunakan secara kreatif sesuai dengan kurikulum yang berlaku.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Jul 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/139777

Actions (login required)

View Item View Item