Pendekatan multiple intelligences dalam pembelajaran seni tari pada kelas XI IPA di SMA Negeri 3 Malang / Taufika Anindita Chamid - Repositori Universitas Negeri Malang

Pendekatan multiple intelligences dalam pembelajaran seni tari pada kelas XI IPA di SMA Negeri 3 Malang / Taufika Anindita Chamid

Chamid, Taufika Anindita (2009) Pendekatan multiple intelligences dalam pembelajaran seni tari pada kelas XI IPA di SMA Negeri 3 Malang / Taufika Anindita Chamid. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Anindita Taufika. 2008. Pendekatan Multiple Intelligences Dalam Pembelajaran Seni Tari Pada Kelas XI IPA di SMA Negeri 3 Malang Skripsi Program Studi Pendidikan Seni Tari Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang Pembimbing (1) Drs. Iriadji M. Pd (2) Drs. Supriyono. Kata Kunci Pendekatan Multiple Intelligences Pembelajaran Seni Tari Pendekatan Multiple Intelligences adalah pendekatan yang mengutamakan bakat dan minat siswa. Pendekatan Multiple Intelligences atau Kecerdasan Majemuk sangat baik sekali dalam penerapannya dalam proses pembelajaran seni tari. Dalam proses pembelajarannya pendekatan Multiple Intelligences memiliki keunggulan dan kelemahan yang dapat mempengaruhi tingkat kecerdasan siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan keunggulan dan kelemahan penerapan Multiple Intelligences dalam pembelajaran seni tari pada kelas XI IPA di SMA Negeri 3 Malang. Rancangan penelitiannya menggunakan rancangan kualitatif diskriptif. Metode ini digunakan untuk menggambarkan kondisi penerapan pendekatan Multiple Intelligences dalam pembelajaran seni tari pada kelas XI IPA di SMA Negeri 3 Malang. Subjek penelitian ini adalah Drs. Bagus Brahmananto selaku guru seni budaya (seni musik dan tari) siswa XI IPA. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan observasi wawancara dan dokumentasi. Tekhnik analisis data yang digunakan adalah analisis mengalir. Berdasarkan hasil analisis data tahap-tahap proses penerapan Multiple Intelligences dalam pembelajaran seni tari pada kelas XI IPA yaitu guru memberi materi dan menjelaskannya kepada siswa guru kemudian memberikan permasalahan pada siswa siswa diberi kesempatan bertanya siswa mulai mendiskusikan permasalahan materi siswa harus sering berkonsultasi dengan guru. Keunggulan penerapan ini yaitu motivasi siswa menjadi lebih meningkat siswa merasa lebih senang dan nyaman dalam proses pembelajaran siswa menjadi lebih aktif dan kreatif. siswa menjadi lebih mandiri dalam penyelesaian tugas-tugas yang telah diberikan oleh guru guru dapat belajar dari ide-ide liar siswa tujuan kurikulum dapat tercapai. Dan kelemahannya yaitu siswa kurang tepat waktu dalam mengumpulkan tugas siswa terlalu menganggap belajar seni itu bebas dan santai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Jan 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/139218

Actions (login required)

View Item View Item