Prosedur teknik pembuatan produk kerajinan cor kuningan "UD. Budha Spesial" Desa Beijong Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto / Mochammad Rifa'i Syaikhuddin - Repositori Universitas Negeri Malang

Prosedur teknik pembuatan produk kerajinan cor kuningan "UD. Budha Spesial" Desa Beijong Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto / Mochammad Rifa'i Syaikhuddin

Syaikhuddin, Mochammad Rifa'i (2017) Prosedur teknik pembuatan produk kerajinan cor kuningan "UD. Budha Spesial" Desa Beijong Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto / Mochammad Rifa'i Syaikhuddin. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Rifa i Syaikhuddin Mochammad. 2017. Prosedur teknik pembuatan produk kerajinan cor kuningan UD Budha Spesial Desa Bejijong Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto. Skripsi Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. A.A.G Rai Arimbawa M.Sn. Kata Kunci Kriya Cor Kuningan Mojokerto Potensi industri kriya cor logam merupakan salah satu hasil kerajinan di Jawa Timur. Salah satunya ada di Desa Bejijong Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto. Diantaranya adalah cor logam kuningan benda-benda kuno peninggalan sejarah dengan program pelestarian budaya. Hasil kriya cor logam masih dipengaruhi dari kerajaan Mojopahit. Tujuan dari potensi industri ini untuk program pelestarian budaya dan kegiatan pengembangan potensi di bidang ekonomi khususnya ekonomi kreatif. Pembuatan cor kuningan adalah salah satu cara untuk melestarikan warisan benda-benda kuno. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mendeskripsikan beberapa hal yang mencakup proses produksi bentuk kriya cor logam dan pemasaran cor logam. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kualitatif. Data penelitian yang berupa paparan kebahasaan dalam bentuk deskripsi dan paparan data. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan observasi. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa instrumen pengrajin cor kuningan itu sendiri. Untuk menjaga keabsahan data dilakukan kegiatan Trianggulasi data. Kegiatan analisis data di mulai dari tahap I Proses pra produksi Tahap II Proses Produksi dan Tahap III finishing. Berdasarkan hasil analisis data tersebut di peroleh hasil penelitian prosedur proses pembuatan produk kerajinan cor kuningan UD. Budha Spesial Trowulan. Proses tersebut diantaranya yaitu Pertama tahap persiapan atau pra produksi yang diperlukan adalah alat dan bahan yang berpengaruh pada saat proses pembuatan karya kerajinan. Alat dan bahan tersebut meliputi lilin malam tanah liat dan bahan kuningan. Kedua tahap produksi pada tahap produksi ini terdapat beberapa prosedur diantaranya adalah pembuatan model awal finishing model ndalani naceli mill mbungkus mbakar ngecor mbukaki dan proses lanjutan. Ketiga tahap finishing yaitu tahap produksi akhir yang tahapannya hanya menggunakan gerinda dan las. Pada tahap ini pengrajin lebih banyak menggunakan teknik natural dan buatan. Untuk menambahkan keunikan tersendiri dapat melapisinya dengan cilbu pelindung semir dan juga dengan menggunakan HCl (asam klorida) untuk menghasilkan efek kuno yang unik. Perlu adanya pengembangan gaya dan bentuk kerajinan cor kuningan UD. Budha Spesial Desa Bejijong Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto sehingga produk yang dihasilkan lebih bervariasi dan unik. Produksi kerajinan cor kuningan diperlukan pengembangan desain kerajinan cor kuningan melalui eksplorasi bentuk dan motif yang memiliki nilai artistik. Perlu adanya pemanfaatan media (alat dan bahan) yang lebih bervariasi sehingga dapat menimbulkan kesan khusus yang diperoleh sebagai efek dan penggunaan alat dan bahan yang berbeda. Dengan adanya penelitian ini dapat menjadi acuan bagi daerah Kabupaten Mojokerto agar mengembangkan pemasaran produk cor kuningan dilingkup dalam negeri maupun luar negeri. Sehingga pengrajin di daerah Kabupaten Mojokerto dapat lebih berkembang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Mar 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/13112

Actions (login required)

View Item View Item