Perbandingan Kemandirian Dan Hasil Belajar Mahasiswa Pada Matakuliah Pembelajaran Berbantuan Komputer Karena Pengaruh Penerapan Model Flipped Classroom Berbantuan Edmodo Dibandingkan Dengan Berbantuan Schoology di Universitas Negeri Malang - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbandingan Kemandirian Dan Hasil Belajar Mahasiswa Pada Matakuliah Pembelajaran Berbantuan Komputer Karena Pengaruh Penerapan Model Flipped Classroom Berbantuan Edmodo Dibandingkan Dengan Berbantuan Schoology di Universitas Negeri Malang

Sukamto, Richi Tirta Harry (2019) Perbandingan Kemandirian Dan Hasil Belajar Mahasiswa Pada Matakuliah Pembelajaran Berbantuan Komputer Karena Pengaruh Penerapan Model Flipped Classroom Berbantuan Edmodo Dibandingkan Dengan Berbantuan Schoology di Universitas Negeri Malang. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Permasalahan yang terjadi pada dunia pendidikan saat salah satunya adalah masalah proses pembelajaran. Model pembelajaran yang digunakan oleh beberapa dosen masih sangat konvensional, dimana pembelajaran terjadi secara satu arah yang dilakukan oleh dosen menjelaskan pembelajaran didepan kelas sehingga mengurangi tingkat kemandirian dan hasil belajar pada mahasiswa, sehingga diperlukan alternatif lain untuk menumbuhkan hal tersebut salah satunya adalah model pembelajaran flipped classroom. Banyaknya platform online yang ada membuat kebingungan untuk memilih sebagai media pembelajaran. Dengan adanya penelitian ini dapat membantu dosen untuk memilih media ajar online antara Schoology dan Edmodo yang sesuai dengan model Flipped Classroom. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kemandirian dan hasil belajar ranah kognitif mata kuliah Pembelajaran Berbantuan Komputer dengan menggunakan model pembelajaran Flipped Classroom berbantuan Schoology dan berbantuan Edmodo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah peneltian quasi eksperimen dengan desain pretest-posttest control group. Sedangkan Instrumen kemandirian belajar menggunakan lembar observasi yang dilakukan oleh observer yang terdiri dari 5 orang untuk mengamati kegiatan pembelajaran yang berlangsung. Populasi dalam penelitan ini adalah mahasiswa kelas S1 Pendidikan Teknik Informatika 2016 tahun pelajaran 2018/2019. Adapun sampel penelitian yang akan digunakan adalah sebanyak dua kelompok kelas. Rata-rata kemandirian belajar mahasiswa setelah diberikan perlakuan yakni, kelas eksperimen 1 sebesar 84,1 dan kelas eskperimen 2 sebesar 79,4. Rata-rata hasil belajar ranah pengetahuan setelah diberikan perlakukan yakni, kelas eksperimen 1 sebesar 83,90 dan kelas eskperimen 2 sebesar 77,92. Hasil Uji-t menunjukkan bahwa kemandirian belajar dengan lembar observasi memperoleh nilai 0.000, hasil belajar ranah pengetahuan memperoleh nilai 0.000. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa berdasarkan rata-rata yang diperoleh kelas eksperimen 1 lebih unggul dibandingkan dengan kelas eksperimen 2 dalam kemandirian dan hasil belajar serta berdasarkan Uji-t yang diperoleh terdapat perbedaan kemandirian dan hasil belajar antara kelas eksperimen 1 dan eksperimen 2.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kemandirian, Hasil Belajar, Flipped Classroom, Edmodo, Schoology, Pembelajaran Berbantuan Komputer
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Teknik Elektro
Depositing User: mr mahasiswa UM
Date Deposited: 02 Mar 2022 06:52
Last Modified: 02 Mar 2022 06:52
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/1273

Actions (login required)

View Item View Item