Hasil pelaksanaan matakuliah seni lukis invensi (PSA419) semester genap 2009-2010 oleh mahasiswa Program Studi S1 Pendidikan Seni Rupa Universitas Negeri Malang angkatan 2007 / Lutfi Hudan Mufti'ali - Repositori Universitas Negeri Malang

Hasil pelaksanaan matakuliah seni lukis invensi (PSA419) semester genap 2009-2010 oleh mahasiswa Program Studi S1 Pendidikan Seni Rupa Universitas Negeri Malang angkatan 2007 / Lutfi Hudan Mufti'ali

Mufti'ali, Lutfi Hudan (2012) Hasil pelaksanaan matakuliah seni lukis invensi (PSA419) semester genap 2009-2010 oleh mahasiswa Program Studi S1 Pendidikan Seni Rupa Universitas Negeri Malang angkatan 2007 / Lutfi Hudan Mufti'ali. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Hasil Pelaksanaan Seni Lukis Invensi Teknik Dalam Melukis. Seni Lukis Invensi adalah salah satu matakuliah yang termasuk dalam matakuliah Keilmuan Dan Keterampilan Pilihan dimana mahasiswa bebas menentukan pilihannya sendiri sesuai dengan minatnya. Matakuliah ini masuk dalam matakuliah Paket Seni Lukis. Matakuliah ini bertujuan membentuk dan mengembangkan keterampilan lanjut berkarya seni lukis melalui eksplorasi dan eksperimentasi dengan berbagai media dan teknik berkarakter pribadi baru dan orisinal dalam perwujudan seni lukis representatif dan non-representatif serta meningkatkan kemampuan menganalisis kualitas hasil karya seni lukis ditinjau dari segi estetika psikologi sosiologi dan antropologi. Dalam pelaksanaannya mahasiswa telah membuat karya lukis melalui eksplorasi dan eksperimentasi dengan berbagai media dan teknik berkarakter pribadi baru dan orisinal. Namun diprediksi pada beberapa mahasiswa tampak kekurangoptimalan penguasaan teknik dalam melukis. Kekurangoptimalan ini terkait dengan penggunaan dan pengolahan medium lukis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil pelaksanaan perkuliahan Seni Lukis Invensi khususnya dalam penggunaan dan pengolahan medium lukis pada perkuliahan semester genap tahun akademik 2009-2010 Universitas Negeri Malang oleh mahasiswa berupa lukisan-lukisan yang berkarakter pribadi baru dan orisinal. Penelitian ini merupakan penelitian ekspofacto yaitu penelitian terhadap kejadian yang telah berlalu. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Data yang dikumpulkan diperoleh dari 9 mahasiswa Program Studi Pendidikan Seni Rupa angkatan 2007 kelas reguler yang ikut pada perkuliahan tersebut dengan observasi wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan ada ketidak tepatan mahasiswa dalam memilih beberapa bahan lukis yang diterapkan pada beberapa lukisannya. Terdapat pula kekurangtepatan penggunaan bahan lukis terhadap teknik pengolahannya dalam penerapannya pada karya lukis mahasiswa. Kekurangtepatan ini hanya terjadi pada beberapa mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disarankan kepada mahasiswa yang akan mengambil matakuliah spesialisasi lukis untuk mempelajari teori-teori penggunaan bahan lukis serta menerapkan sesuai teori tersebut pada praktik melukis agar karya yang ditampilkan dapat tampil dengan visualisasi yang lebih optimal dan berkualitas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Jun 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/12652

Actions (login required)

View Item View Item