Penggunaan Buku Sekolah Elektronik (BSE) sebagai bahan ajar mata pelajaran seni budaya di SMA Negeri 2 Batu / Andini Kanthi Sarasaty - Repositori Universitas Negeri Malang

Penggunaan Buku Sekolah Elektronik (BSE) sebagai bahan ajar mata pelajaran seni budaya di SMA Negeri 2 Batu / Andini Kanthi Sarasaty

Sarasaty, Andini Kanthi (2012) Penggunaan Buku Sekolah Elektronik (BSE) sebagai bahan ajar mata pelajaran seni budaya di SMA Negeri 2 Batu / Andini Kanthi Sarasaty. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Buku Sekolah Elektronik (BSE) Bahan Ajar Seni Budaya. Penelitian ini mencoba untuk mendeskripsikan penggunaan bahan ajar dalam kegiatan pembelajaran mata pelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 2 Batu. Fokus masalah yang diteliti yaitu (1) tipe Buku Sekolah Elektronik yang digunakan sebagai bahan ajar dalam mata pelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 2 Batu (2) penggunaan Buku Sekolah Elektronik sebagai bahan ajar oleh guru dalam mata pelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 2 Batu (3) penggunaan Buku Sekolah Elektronik sebagai bahan ajar oleh siswa dalam mata pelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 2 Batu. Subyek yang diteliti meliputi guru mata pelajaran Seni Budaya SMA Negeri 2 Batu dan siswa kelas XI jurusan Ilmu Pengetahuan Alam SMA Negeri 2 Batu. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif kualitatif sedangkan untuk pengumpulan datanya dengan angket wawancara observasi dan dokumentasi. Proses analisis data penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu proses analisis data untuk data yang diperoleh dari guru dan proses analisis data untuk data yang diperoleh dari siswa. Proses analisis data untuk data yang diperoleh dari guru menggunakan pengolahan data menurut kategorinya kemudian data dianalisis langsung dan dikaitkan dengan data sejenis pada kelompok kategori yang sama. dalam hal ini data ditrianggulasi secara teknik atau sumber. Untuk data yang diperoleh dari siswa dianalisis dengan rumus prosentase. Hasil dari penelitian yaitu BSE adalah Buku Sekolah Elektronik yang digunakan sebagai bahan ajar dalam proses pembelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 2 Batu adalah Buku Sekolah Elektronik berbentuk teks dengan format PDF yang telah dicetak dalam bentuk hard copy. Format PDF (Portable Document Format) memberikan kelebihan dalam hal format yang siap cetak. Bentuk format ini sudah mirip dengan bentuk buku yang siap dicetak. Selain itu terdapat pula fasilitas pencarian daftar isi pencetakan dan memiliki kode akses keamanan. Penggunaan Buku Sekolah Elektronik sebagai bahan ajar dalam Mata Pelajaran Seni Budaya di SMA Negeri 2 Batu dibagi menjadi penggunaan BSE sebagai bahan ajar berdasarkan pengguna yaitu penggunaan BSE sebagai bahan ajar oleh guru. Guru menggunakan metode berupa metode ceramah metode demonstrasi metode diskusi dan metode eksperimen dalam menyampaikan bahan ajar Buku Sekolah Elektronik. Penggunaan BSE sebagai bahan ajar oleh siswa dibagi menjadi penggunaan BSE sebagai bahan ajar siswa belajar mandiri dan penggunaan BSE sebagai bahan ajar oleh siswa belajar kelompok. Untuk mendukung data yang diperoleh ditambahkan data statistik yang dperoleh dari angket yang diberikan kepada siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Mar 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/12643

Actions (login required)

View Item View Item