Peningkatan kemampuan melukis cat air teknik Aquarel melalui metode pemodelan pada siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari / Susilaningtyas Amperawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan kemampuan melukis cat air teknik Aquarel melalui metode pemodelan pada siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari / Susilaningtyas Amperawati

Amperawati, Susilaningtyas (2010) Peningkatan kemampuan melukis cat air teknik Aquarel melalui metode pemodelan pada siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari / Susilaningtyas Amperawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Amperawati Susilaningtyas. 2010. Peningkatan Kemampuan Melukis Cat Air Teknik Aquarel Melalui Metode Pemodelan pada Siswa Kelas VIII F di SMPN 1 Singosari Skripsi Program Studi S1Pendidikan Seni Rupa Jurusan Seni dan Disain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. Triyono Widodo M.Sn (2) Drs.Andi Harisman. Kata Kunci Kemampuan melukis teknik aquarel . metode pemodelan.. Fenomena di lapangan menunjukkan bahwa siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari memiliki kemampuan yang sangat kurang dalam teknik melukis dengan cat air. Hal ini disebabkan melukis cat air dipandang sulit dan kurang menarik. Siswa sering mengalami kesulitan dalam menuangkan idenya dan mengekspresikan keinginannya melalui alat dan media cat air. Untuk itu perlunya diadakan penelitian ini sebagai responsive terhadap rendahnya kemampuan melukis cat air teknik aquarel pada siswa kelas VIII F SMPN 1Singosari. Dan metode pemodelan sebagai salah satu solusi dalam pemecahan masalah tersebut. Permasalahan yang muncul dalam penelitian ini adalah 1) Apakah metode pemodelan bisa efektif dan efisien dalam pembelajaran melukis cat air teknik aquarel pada siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari 2) Apakah metode pemodelan dapat meningkatkan kemampuan melukis cat air teknik aquarel pada siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan melukis cat air teknik aquarel melalui metode pemodelan pada siswa kelas VIII F SMPN 1 Singosari. Penelitian ini adalah PTK dengan pendekatan deskriptif dan untuk menda patkan data serta analisisnya melalui aktivitas dan responsive siswa dalam PBM. Model pembelajaran yang digunakan dalam PBM adalah pembelajaran langsung ( explicit instruction ). Rencana penelitian tindakan kelas ini terdiri dari dua siklus pada setiap siklusnya dilaksanakan tahapan perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas VIII F di SMPN 1 Singosari. Dan hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode pemodelan pada pembelajaran melukis cat air teknik aquarel bagi siswa kelas VIII F di SMPN 1 Singosari pada siklus I mencapai rata-rata 77 % dan pada siklus II mengalami peningkatan rata-rata yaitu 81 %. Berdasarkan hasil penelitian peneliti menyimpulkan bahwa pembelajaran melukis cat air teknik aquarel melalui metode pemodelan lebih efisien dan dapat meningkatkan kemampuan melukis siswa. Dengan demikian metode pemodelan bisa dijadikan sebagai acuan dalam pembelajaran Seni Budaya khususnya seni rupa..

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Jun 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/12558

Actions (login required)

View Item View Item