Kolaborasi Numbered Head Together (NHT) dan snowball throwing dalam pembelajaran menulis di MTS An-Nur Bululawang / Nilna Nur Diana - Repositori Universitas Negeri Malang

Kolaborasi Numbered Head Together (NHT) dan snowball throwing dalam pembelajaran menulis di MTS An-Nur Bululawang / Nilna Nur Diana

Diana, Nilna Nur (2019) Kolaborasi Numbered Head Together (NHT) dan snowball throwing dalam pembelajaran menulis di MTS An-Nur Bululawang / Nilna Nur Diana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Diana Nilna Nur. 2019. Kolaborasi Numbered Head Together (NHT) dan Snowball Throwing dalam Pembelajaran Menulis di MTs An-Nur Bululawang. Skripsi Jurusan Sastra Arab Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Moh Khasairi M.Pd (2) Dr. Muhammad Alfan M.Pd. Kata Kunci pembelajaran menulis Numbered Head Together Snowball Throwing Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi dan wawancara yang membuktikan bahwa masih banyak siswa yang mengalami kesulitan dalam menulis bahasa Arab yang disebabkan oleh terbatasnya variasi model pembelajaran. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan (1) penerapan kolaborasi NHT dan Snowball Throwing dalam pembelajaran menulis dan (2) peningkatan hasil belajar menulis siswa dengan menggunakan kolaborasi NHT dan Snowball Throwing. Peneliti menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri atas dua siklus dengan 4 tahapan di setiap siklusnya yaitu (1) perencanaan (2) pelaksanaan (3) observasi dan (4) refleksi. Data penelitian ini berupa data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara observasi angket dan tes. Teknik analisis data menggunakan teknik interaktif Miles dan Huberman untuk data kualitatif dan teknik statistik sederhana dengan menggunakan rerata hasil belajar untuk data kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran NHT yang dikolaborasikan dengan Snowball Throwing belum terlaksana secara maksimal. Hal ini dapat dilihat pada beberapa siswa yang masih bingung dengan langkah-langkah pembelajaran dan juga melakukan kesalahan dalam penulisan. Namun pada siklus II kesalahan tersebut dapat diperbaiki. Kesalahan penulisan siswa berkurang dan siswa menjadi antusias dalam mengikuti pelajaran. Dalam pembelajaran menulis terjadi peningkatan hasil belajar siswa pada setiap siklusnya. Peningkatan ini dapat dilihat pada nilai rata-rata pre-test siswa yang dikategorikan kurang menjadi baik pada post-test siklus I. Sedangkan pada nilai post-test siklus II dikategorikan menjadi sangat baik . Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan kepada guru untuk memanfaatkan model pembelajaran kolaborasi NHT dan Snowball Throwing sebagai variasi model pembelajaran dan peneliti selanjutnya hendaknya mengembangkan penelitian terkait sehingga melahirkan hasil penelitian yang lebih luas dan lebih bervariasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Arab (ARA) > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Jul 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/122699

Actions (login required)

View Item View Item