Video "Folge6-Wohnen" sebagai materi ajar tambahan pembelajaran menyimak bahasa Jerman peserta didik di Sekolah Menengah Atas (SMA) / Bangkit Rahardian Pamungkas - Repositori Universitas Negeri Malang

Video "Folge6-Wohnen" sebagai materi ajar tambahan pembelajaran menyimak bahasa Jerman peserta didik di Sekolah Menengah Atas (SMA) / Bangkit Rahardian Pamungkas

Pamungkas, Bangkit Rahardian (2019) Video "Folge6-Wohnen" sebagai materi ajar tambahan pembelajaran menyimak bahasa Jerman peserta didik di Sekolah Menengah Atas (SMA) / Bangkit Rahardian Pamungkas. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Pamungkas Bangkit Rahardian. 2017. Video Folge6-Wohnen sebagai Materi Ajar Tambahan Untuk Pembelajaran Menyimak Bahasa Jerman Peserta Didik SMA. Skripsi Jurusan Sastra Jerman Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Rizman Usman M.Pd. Kata Kunci Materi Ajar Tambahan Pembelajaran Menyimak. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan hasil penilaian berupa analisis video Folge6-Wohnen sebagai materi ajar tambahan untuk pembelajaran menyimak bahasa Jerman peserta didik SMA. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif dengan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Hasil analisis menyebutkan bahwa video tersebut sesuai dengan enam kriteria sebagai media audio-visual (video) yang baik. Kriteria itu meliputi aspek (1) Video tersebut menunjukkan relevansi baik dan sesuai dengan substansi materi pada silabus (2) Video tersebut menunjukkan materi yang sesuai dengan kompetensi dasar pada silabus/kurikulum yang harus dikuasai peserta didik sekolah menengah atas (3) Video tersebut menampilkan cerita yang menarik dan dapat dipahami oleh peserta didik (4) Kebenaran materi dapat dipertanggungjawabkan karena sumber perolehan video dapat dipercaya (5) Video tersebut berdurasi 04 56 yang dapat diartikan bahwa video tersebut sangat sesuai apabila digunakan sebagai bahan ajar (6) Video tersebut menampilkan kehidupan tempat tinggal orang Jerman yang dapat diartikan bahwa video tersebut sesuai dengan tema pada silabus/kurikulum yaitu Kehidupan Sehari-hari (Alltagsleben) dan subtema Tempat Tinggal (Wohnung).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Jerman (JRM) > S1 Pendidikan Bahasa Jerman
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Apr 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/12160

Actions (login required)

View Item View Item